Home
/
Startup

AirAsia Akan Beli Saham Gojek Thailand dengan Nilai Rp724 M

 AirAsia Akan Beli Saham Gojek Thailand dengan Nilai Rp724 M
Tomy Tresnady07 July 2021
Bagikan :

Ilustrasi (Foto: Afif Kusuma / Unsplash)

Uzone.id - AirAsia Group akan membeli saham perusahaan ride-hailing dan pembayaran Gojek Indonesia di Thailand dengan nilai USD50 juta atau sekitar Rp724 miliar (kurs Rp14.484 per USD1). 

Pembelian itu dari bisnis digital AirAsia, kata perusahaan maskapai murah asal Malaysia tersebut.

Kesepakatan akan memberi AirAsia SuperApp berupa saham Gojek sebanyak 4,76 persen dengan nilai divisi sekitar USD1 miliar atau sekitar Rp14,4 triliun.

Nilai itu lebih dari nilai pasar maskapai yang dilanda pandemi saat ini, yakni USD868 juta atau sekitar Rp12,5 triliun.

Perjanjian dengan startup unicorn asal Indonesia itu datang cuma seminggu setelah AirAsia mengajukan permohonan lisensi perbankan digital di Malaysia.

Hal itu menandakan AirAsia akan fokus ke bisnis digital karena sebagian besar armadanya tidak beroperasi akibat pandemi Covid-19.

BACA JUGA: Kominfo dan Polri Telusuri Kreator Ikon Mirip Ka'bah di Fortnite

Chief Executive AirAsia, Tony Fernandes, menyatakan bahwa"Dengan mengambil alih bisnis Gojek Thailand yang sudah mapan, kami akan bisa memenuhi ambisi kami di ruang ini untuk menjadi pemimpin penantang super app Asean."

AirAsia SuperApp, platform gaya hidup untuk perjalanan, e-commerce, dan layanan keuangan, adalah salah satu dari tigak perusahaan di bawah grup AirAsia Digital. Divisi lainnya ada usaha logistik Teleport dan bisnis fintech BigPay.

Bisnis Gojek di Thailand, yang mencakup layanan transportasi online, pengiriman makanan dan pembayaran, adalah perusahaan terkecil di luar negeri dan memiliki pangsa pasar jauh lebih kecil dibandingkan Grab, yang jadi pemimpin pasar pengiriman makanan.

Gojek harus fokus meningkatkan investasi di Vietnam dan Singapura setelah kesepakatan selesai, kata pernyataan itu.

Bisnis Gojek Thailand pun dilaporkan merugi pada 2019 dan 2020. Nikkei Asia sebelumnya melaporkan bahwa AirAsia sedang dalam pembicaraan dengan Gojek untuk mengakuisisi bisnisnya di Thailand. (Reuters)

populerRelated Article