Home
/
Digilife

Gopay Gangguan, Netizen Protes di Twitter

Gopay Gangguan, Netizen Protes di Twitter
Birgitta Ajeng04 December 2019
Bagikan :

Ilustrasi. (Foto: Uzone.id/Birgitta Ajeng)

Uzone.id - Gopay, layanan uang elektronik dari Gojek, mengalami gangguan pada Rabu (4/12).

Berdasarkan pantauan Uzone.id pada Rabu (4/12) pukul 09.34 WIB, pembayaran Goride memang tak bisa menggunakan Gopay, padahal saldo Gopay masih mencukupi. Jadi, transaksi itu hanya bisa dilakukan dengan uang tunai.

Di Twitter, warganet juga mengeluhkan tak bisa bertransaksi menggunakan Gopay. Bahkan, ada warganet yang mengalami gangguan saat mengisi saldo di Gopay.

"Gopay nya lagi eror ya. Saya isi saldo di notifikasi inbox masuk tapi di tampilan saldo gak ada," tulis salah satu warganet dengan akun Twitter @LeonardiAdnan.

Salah satu pengguna Gopay, Siti Nur Arifa juga mengaku mengalami gangguan saat mengisi saldo Gopay sekitar pukul 13.00 WIB. "Saya tadi isi saldo Gopay Rp 135 ribu melalui mobile banking. Di riwayat Gopay berhasil masuk, tapi jumlah saldo tidak bertambah," ujarnya.

Setelah itu, Arifa mengatakan ia segera menggunakan fitur bantuan di aplikasi Gojek. "Saya kirim email lewat fitur itu, kurang lebih lima atau sepuluh menit, pokoknya cepat sih, saldo langsung masuk."

Karena masalah ini, anyak yang menyampaikan komplain dengan mencantumkan akun Twitter resmi Gojek (@gojekindonesia) dan Gopay (@gopayindonesia). Warganet meminta Gojek dan Gopay untuk segera menyelesaikan problem tersebut.

Masalah ini muncul berbarengan dengan kehadiran video hasil kolaborasi antara Gopay dengan Pevita Pearce sebagai brand ambassador Gopay, dan Timo Tjahjanto.

Terkait gangguan Gopay, berikut ini beberapa keluhan warganet di Twitter. Sampai berita ini ditulis, Gopay dan Gojek belum memberikan konfirmasi terkait masalah tersebut.

populerRelated Article