Mendagri Segera Lantik Plt Gubernur Jakarta Malam Ini
Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo mengatakan belum menentukan Pelaksanaan Tugas (Plt) Gubernur DKI karena masih menunggu surat pengajuan cuti dari Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama dan Wakil Gubernur DKI, Djarot Saiful Hidayat.
"Plt DKI saya masih menunggu pengajuan surat cuti Pak gubernur dan Pak wakil DKI," ujarnya saat ditemui usai sidak di Balai Kota Bandung, Senin (6/3/2017).Lebih lanjut ia mengatakan, surat cuti dari Gubernur dan Wagub DKI diketahui akan diserahkan siang ini sehingga memastikan malam ini sudah dilantik nama Plt Gubernur DKI Jakarta yang baru.
"Surat cutiya katanya siang ini, atas dasar inilah kami akan mengeluarkan Pltnya. Paling lambat nanti malam akan kami lantik Plt-nya," katanya.
Namun ia menolak memberi tahu nama-nama Plt yang berpeluang untuk dilantik malam ini, "Namanya belum nantilah," terangnya.
Sebelumnya, Ketua Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta Sumarno mengatakan, kampanye Pilkada DKI putaran kedua akan dimulai pada 7 Maret hingga 15 April 2017, sehingga Cagub dan Cawagub inkumben diharuskan cuti untuk menjalani masa kampanye di Pilkada putaran kedua.
Akan Dinon-aktifkan oleh Mendagri, Ahok Mengaku Enggak Tahu
Ahok Akui Siap Cuti Kampanye Pilkada DKI Putaran Kedua
Kampaye Putaran Kedua Ahok Tak Gunakan Rumah Lembang, Kenapa?
Pilkada Putaran Kedua, Anies: Yang Kemarin Latihan Nyoblos
Mendagri Siap Fasilitasi Pilkada Serentak 2017
Potret Antusias Warga di Pilkada Serentak
Kilas Perjalanan Pilkada Pasangan Agus Yudhoyono - Sylviana Murni
FOTO: Badai dan Longsor Salju di Afghanistan Puluhan Orang Tewas
Potret Ajang Penghargaan 'Grammy Awards 2017'
Yuk, Tengok 'Cantiknya' Amsterdam saat Musim Gugur