Home
/
Sport

Pentolan Viking Heran PSSI Denda Rp50 Juta Karena Save Rohingya

 Pentolan Viking Heran PSSI Denda Rp50 Juta Karena Save Rohingya

arah.com16 September 2017
Bagikan :

Pendukung Persib Bandung yang tergabung dalam Viking Persib Club siap menggalang dana untuk membayar sanksi PSSI berupa denda Rp.50 juta yang dijatuhkan terhadap tim Maung Bandung akibat koreo bertuliskan "Save Rohingya".

Yana mengaku heran dan mempertanyakan keputusan Komdis PSSI tersebut. Pasalnya, aksi yang dilakukan Viking tak lain, sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas terhadap Rohingya bukan ikut campur urusan politik yang terjadi di negara tersebut.

"Ini pesan kemanusiaan saja, tak lebih dari sekedar bentuk solidaritas. Pemerintah saja mendukung agar kita saling berempati kepada etnis Rohingya," kata Yana.

Penggalangan dana akan dilakukan selama kurang lebih 13 hari terhitung mulai dari hari Kamis (14/9). Hal itu dilakukan karena dalam surat yang dilayangkan Komdis PSSI, paling telat denda harus dibayarkan dua pekan ke depan.

populerRelated Article