Home
/
Health

Ternyata Gunakan Botol Plastik Berulang Kali Berakibat Fatal

 Ternyata Gunakan Botol Plastik Berulang Kali Berakibat Fatal

arah.com06 July 2017
Bagikan :

Botol plastik merupakan salah satu benda yang hampir tidak pernah luput dari kebutuhan kita sehari-hari.

Namun ternyata jika kita memakai botol plastik secara berulang kali justru akan membahayakan diri kita sendiri. 

Apa alasannya?

Setiap botol pasti memiliki tanda khusus segitiga yang terletak di bagian bawah botol. Tanda segitiga ini biasanya menandakan berapa kali kita boleh memakainya. 

Jika kita memakainya berulang kali melebihi tanda segitiga (Recycle) yang ada di botol itu, maka bukan hal yang mustahil jika botol tersebut akan mengeluarkan zat kimia yang berbahaya bagi tubuh.

Begini Penjelasannya...

Pertama jika sebuah botol berlabel PET atau PETE itu tandanya hanya bisa digunakan ulang satu kali saja, apabila terdapat label PVC dan PC hanya bisa digunakan sesaat setelah penggunaan saja.

Karena bahan botol ini bisa memancarkan bahan kimia berbahaya jika terpapar sinar matahari dan jika terdapat label HDPE dan PP, botol ini terbilang aman untuk dipakai ulang 3-5 kali.

Jika kamu masih suka mengisi ulang botol plastik jangan lupa untuk mengecek tanda segitiga yang terdapat dibawah botol. Menurut penelitian, memakai ulang botol plastik yang tidak aman bisa menyebabkan keracunan hingga Hepatitis A.

populerRelated Article