Home
/
Health

Empat Jenis Pakaian Ini Bikin Vagina Nggak Sehat

Empat Jenis Pakaian Ini Bikin Vagina Nggak Sehat
gregetan.com24 May 2017
Bagikan :

Sebagai organ reproduksi yang penting banget, udah jadi kewajiban kamu untuk selalu menjaga vagina tetap sehat. Tapi, tahu nggak sih kalau menjaga kesehatan vagina bukan cuma tentang dibersihkan dan menjaga pH-nya? Nyatanya, pakaian yang kamu gunakan berpengaruh sama kesehatan vagina kamu, lho! Biar vagina kamu tetap sehat, hindari empat jenis pakaian ini, yuk!

Skinny jeans
Skinny jeans atau jeans ketat yang keren itu, emang udah terkenal menyebabkan banyak masalah kesehatan. Tapi, bukan berarti kamu nggak boleh pakai sama sekali, loh! Kamu cukup menggunakannya dengan nggak terlalu sering. Soalnya, skinny jeans akan bikin daerah vagina kamu jadi lebih lembab dan menjadi tempat perkembangbiakan bakteri.

Celana dalam berwarna
Celana dalam warna-warni kadang emang bikin mata jadi suka khilaf. Merah, pink, kuning, pokoknya seluruh warna pelangi terjajar rapi di lemari. FYI, nggak semua orang bisa menggunakan celana dalam berwarna ini, loh! Adanya kandungan warna pada celana dalam bisa menyebabkan iritasi di vagina bagi mereka yang berkulit sensitif.

Baju renang yang basah
Setelah berenang, kamu harus segera bilas dan mengganti baju, loh! Walaupun berjemur cantik sebentar itu menyenangkan, tapi bakteri yang bersarang di pakaian renang yang basah akan cepat berkembang biak. Belum lagi, kalau kamu berenang di kolam renang umum, kan?

Underwear bukan berbahan katun
Bahan celana dalam yang paling pas adalah katun. Selucu apapun bentuknya, celana dalam berbahan satin, sutra, polyester, nylon akan membuat suhu di sekitar vagina berubah dan meningkatkan kelembaban. Lagi-lagi, bahaya bakteri yang kapan saja bisa menginfeksi vagina harus kamu hadapi, ya!

Artikel Terkait:

Posting Empat Jenis Pakaian Ini Bikin Vagina Nggak Sehat ditampilkan lebih awal di gregetan.

populerRelated Article