5 Fakta Menarik soal Cokelat yang Perlu Kamu Tahu
Cokelat memang menjadi makanan yang identik dengan perasaan bahagia atau pelarian untuk menjadi bahagia, seperti biasanya jika ketika teman kita sedang bersedih, tidak jarang kita akan menyarankannya untuk mencoba memakan cokelat. Namun apakah benar fakta tersebut sejalan dengan reaksi yang ditimbulkan saat memakan cokelat?
Compound chocolate | wikimedia.org
Di sisi lain, tidak sedikit biji cokelat yang dihabiskan dalam proses pembuatan cokelat dengan berbagai proses yang dilaluinya. Proses pembuatan setengah kilogram cokelat diperkirakan akan menghabiskan biji cokelat dengan jumlah yang hampir sama. Angkanya yang cukup besar bukan? Bagaimana jika ada cokelat dengan berat ribuan kilogram? Apakah hal tersebut mungkin untuk dibuat?
Fakta cokelat yang baik untuk kesehatan juga tidak dapat kita mungkiri. Lalu, organ tubuh manakah yang terdampak ketika kita memakan cokelat? Fakta lain tentang cokelat putih yang ternyata tidak termasuk kategori cokelat juga mungkin tidak banyak orang yang mengetahuinya.
Lalu bagaimana semua hal di atas bisa terjadi dan berbeda dengan persepsi umum kita selama ini? Berikut merupakan beberapa penjelasan sederhana dari hal-hal di atas:
1. Perasaan Tenang dengan Cokelat
Apa yang terjadi ketika kita makan cokelat? Banyak orang sangat menyukai cokelat, beberapa di antara kita mungkin percaya dan selalu mengandalkan cokelat di kala stres maupun perasaan sedang tidak karuan datang.
Ternyata hal ini dibuktikan dengan sains dan benar adanya. Hal ini tidak lain disebabkan karena bau cokelat yang keluar. Bau sedap dari cokelat ini ternyata dapat memicu gelombang Tetha pada otak dan membuatnya meningkat. Gelombang Tetha inilah yang membuat kita menjadi lebih tenang atau rileks dan merasakan bahwa segala apa yang kita hadapi menjadi lebih baik dari sebelumnya.
2. Cokelat Putih, Cokelat atau bukan?
Chocolate | wikimedia.org
Banyak dari kita yang lebih tertarik atau bahkan menyukai cokelat putih yang juga banyak ditemukan di pasaran. Akan tetapi, faktanya cokelat ini tidak dapat dikategorikan sebagai cokelat asli. Cokelat putih adalah turunan cokelat sehingga tidak dapat dikategorikan sebagai cokelat asli.
Bahan yang membuat cokelat putih ini terdiri dari mentega kakao, padatan gula, dan susu serta ditandai dengan penampilan kuning atau gading pucat. Cokelat ini tidak mengandung padatan kakao yang tergantung cokelat pada umumnya, namun rasanya memang mirip dengan cokelat dengan tingkat kemanisan yang lebih tinggi.
3. Biji Cokelat yang Habis dalam Pembuatan Cokelat
Bahan utama dalam membuat cokelat tentu adalah biji cokelat. Biasanya daging buah ini sendiri dimanfaatkan atau langsung diolah menjadi biji cokelat dengan penanganan tertentu. Akan tetapi, mungkin kita tidak pernah tahu bahwa dalam pembuatan cokelat bisa menghabiskan biji cokelat yang cukup banyak.
Where chocolate comes from | wikimedia.org
Kenyataannya, untuk membuat 450 gram cokelat dibutuhkan kurang lebih 400 biji cokelat yang dipadukan dengan bahan lainnya, kandungan biji cokelat ini sendiri terkadang menandai tingkat kandungan cokelat tersebut. Biasanya semakin banyak yang dihabiskan akan setara dengan tingginya kandungan cokelat di dalamnya dibandingkan dengan bahan lainnya.
4. Antara Cokelat, Jantung, dan Stroke
Makan cokelat ternyata tidak selalu berkaitan dengan kenaikan berat badan saja, walaupun dampak gula dari makanan ini juga perlu diperhatikan. Akan tetapi, yang cukup menarik ternyata makan cokelat dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.
Menurut penelitian pengurangan dampak penyakit ini bisa mencapai sekitar sepertiganya dibandingkan potensi orang pada umumnya. Hal ini ditunjukkan dengan turunnya tekanan darah dan meningkatnya sensitivitas insulin dalam tubuh yang tentu harus bisa dibedakan secara jelas dengan keberadaan awal diabetes.
5. Cokelat Terbesar yang Dibuat Manusia
Pada umumnya, cokelat yang dibuat di pabrik dan kita beli di pasaran akan berbentuk cokelat batang. Cokelat batang maupun bentukan lainnya yang kita temui di pasaran tidak terlalu besar dan sangat cukup untuk dikonsumsi. Akan tetapi, pada tanggal 7 oktober 2011 cokelat yang berbeda dibuat oleh Thorntons plc di Alfreton, Inggris.
Types of chocolate | wikipedia.org
Cokelat batang terbesar ini beratnya mencapai sekitar 5.792 kilogram. Cokelat batang ini berukuran mencapai 4 meter panjangnya. Bahan yang digunakan sendiri adalah gula, susu bubuk kering, mentega kakao, massa kakao, minyak mentega, dan pengemulsi. Bahan yang umum digunakan untuk pembuatan cokelat.