Home
/
Music

5 Lagu Kenangan NOAH Sebelum Uki Keluar

5 Lagu Kenangan NOAH Sebelum Uki Keluar
Tim09 August 2019
Bagikan :

Kabar Uki resmi keluar dari band NOAH pada Kamis (8/8) malam menjadi berita sedih bagi penggemar dan mereka yang pernah menikmati karya-karya dari band yang semula bernama Peterpan ini.

Betapa tidak, Uki adalah salah satu personel awal sejak Peterpan didirikan pada awal milenium lalu. Kini, selepas Uki pergi, jejak personel asli tersisa Ariel dan Lukman yang bertahan di NOAH.

Meski Uki kini memilih tujuan hidup baru seperti yang ia sebutkan dalam pernyataan kepergian darinya, banyak lagu hit Peterpan alias NOAH yang masih menyimpan kenangan petikan gitar Uki. CNNIndonesia.com memilih lima di antaranya.


Semua Tentang Kita (2003)

Lagu Semua Tentang Kita dirilis band NOAH yang saat itu masih bernama Peterpan pada 2003. Lagu ini dibuka dengan petikan gitar yang sendu dan melankolis.

Dengan racikan lirik dan nada ciamik garapan Ariel, lagu ini mengisahkan berbagai kenangan indah yang tersimpan dalam hubungan sepasang manusia.

Sesuai dengan lagu dan tema yang diangkat, Semua Tentang Kita memiliki kemampuan untuk menjadi lagu nostalgia yang akan dinyanyikan kembali di momen-momen berkumpul bersama teman ataupun orang terdekat.


Mungkin Nanti (2004)

Peterpan merilis Mungkin Nanti pada 2004. Lagu ini diambil dari album Bintang di Surga dan tergolong mega-hit pada masa itu. Lagu ini sering kali diputar terus di radio-radio.

Senada dengan Semua Tentang Kita, lagu Mungkin Nanti juga berkisah tentang sepasang manusia yang sudah tak lagi bersama namun mempertanyakan peluang mereka kembali.

Lagu ini memiliki lirik sederhana namun tetap bernuansa puitis, ciri khas dari Ariel. Diiringi dengan dentingan keyboard Andika, petikan gitar Uki dan gebukan drum dari Reza, lagu ini nikmat didengar di tengah perjalanan.

Lagu Mungkin Nanti pernah digarap ulang oleh Ariel NOAH dengan menggunakan bahasa Jepang pada April 2019 lalu, duet dengan Ariel Nidji.


Ada Apa Denganmu (2004)

Masih dari album Bintang di Surga pada 2004, lagu Ada Apa Denganmu adalah mega-hit lainnya dari Peterpan. Lagu ini bahkan tergolong menjadi lagu ikonis dari band asal Bandung itu.

Salah satu alasan lagu ini adalah bagian reff yang amat terkenal dan tarikan nada suara Ariel saat melantunkan "Ada apa denganmu?". Kala itu, mulai dari anak-anak hingga dewasa, dari pengamen sampai pegawai kantoran kerap menyanyikan lagu ini.

Lagu ini semakin ikonis dengan video yang mempertemukan Ariel dengan Masayu Anastasia. Dalam video itu, Ariel dikisahkan mengalami konflik dengan Masayu.

Namun yang menarik, gaya Ariel dengan menggunakan baju tanpa lengan dalam video tersebut menjadi ciri khas darinya sampai bertahun-tahun setelah lagu itu dirilis.


Menghapus Jejakmu (2007)

Salah satu lagu ikonis lainnya dari Peterpan. Bila Ada Apa Denganmu mempertemukan Ariel dengan Masayu Anastasia, kini pria asal Bandung itu dipertemukan dengan Dian Sastrowardoyo.

Video yang menampilkan Ariel dan Dian melakukan koreografi serupa termasuk karya paling dikenang. Gerakan ini amat populer di masyarakat, terutama mereka yang tumbuh besar saat lagu ini hit.


Tak Lagi Sama (2012)

Lagu Tak Lagi Sama adalah karya NOAH dengan nama baru mereka setelah berkonflik dengan Andika yang keluar dari Peterpan. Lagu ini berada di album Seperti Seharusnya, bersama dengan hit lainnya, Separuh Aku.

Sejak memasuki fase NOAH, Ariel dan kawan-kawan tergolong tak banyak menghasilkan karya baru. Tercatat, hanya ada empat album studio di bawah bendera NOAH yang kebanyakan berisi garapan ulang lagu-lagu hit mereka saat masih bernama Peterpan.

Setelah album Seperti Seharusnya, NOAH merilis album Second Chance pada 2014 yang menjadi peninggalan terakhir dari Reza bersama Ariel cs. Reza keluar dari NOAH pada 2015 dan meninggalkan Ariel, Uki, dan Lukman.

Kini Uki telah memutuskan keluar dari NOAH, hanya sehari setelah band tersebut merilis album terbaru Keterkaitan Keterikatan.

Berita Terkait

populerRelated Article