Home
/
Ramadan Lyfe

5 Rekomendasi Aplikasi Video Call untuk Lebaran Digital

5 Rekomendasi Aplikasi Video Call untuk Lebaran Digital
Hani Nur Fajrina12 May 2021
Bagikan :

Ilustrasi foto: Compare Fibre/Unsplash  

Uzone.id -- Pandemi yang masih berlangsung memaksa keadaan masyarakat untuk tetap di rumah saja selama perayaan Idul Fitri 1442 H yang jatuh pada esok hari, Kamis (13/5). Sama seperti 2020, tahun ini masyarakat Indonesia diimbau agar melangsungkan Lebaran digital.

Meski tidak bisa bertemu secara fisik dengan keluarga besar dan kerabat, tentu saja kita masih bisa memanfaatkan teknologi untuk melakukan pertemuan secara virtual.

Bermodalkan jaringan internet agar bisa online, berikut beberapa rekomendasi aplikasi video call yang praktis digunakan oleh masyarakat Indonesia untuk melakukan Lebaran online.

1. Zoom
Zoom mudah digunakan dengan tampilan antarmuka yang juga sederhana. Jika kebetulan kalian menjadi host, selalu ingat untuk menjaga keamanan dengan mengaktifkan waiting room dan membatasi screen sharing.
Untuk dapat bergabung di konferensi video Zoom, pengguna tinggal klik link yang diberikan oleh si host. Jika ada password, lebih baik agar lebih aman.

2. UMeetMe
Platform buatan lokal ini dapat diakses dengan mudah melalui situs resminya di sini.

Caranya praktis, pengguna tinggal masukkan nama Room yang harus menggunakan huruf dan angka tanpa spasi. Tinggal klik Create, langsung jadi. Jangan lupa bagikan tautan Room ke keluarga atau teman-teman yang akan diundang.

3. Google Meet
Aplikasi bikinan Google ini mengharuskan pengguna memiliki akun Gmail. Jika sudah masuk ke situs Meet, pengguna bisa langsung membuat Room dan mengundang orang lain dengan memberikan kode untuk masuk.

4. WhatsApp
Aplikasi pesan instan ‘sejuta umat’ ini umum digunakan oleh berbagai usia, dari generasi muda sampai orang tua karena praktis dan sudah familiar cara penggunaannya.

Sudah bisa menampung 8 orang sekali konferensi video, berbincang online pun tinggal pakai ponsel masing-masing saja kalau lagi malas menggunakan laptop.

5. FaceTime
Meski hanya untuk pengguna perangkat Apple, FaceTime juga menjadi cara yang sangat mudah untuk bersilaturahmi saat Lebaran dengan keluarga dan teman-teman.

Tinggal telepon kontak yang diinginkan dan pilih FaceTime Video untuk mengaktifkan video call. Selama koneksi internet atau layanan data sedang stabil, kualitas gambar dan suaranya juga semakin baik.

populerRelated Article