9 Fakta Seputar Film Aruna dan Lidahnya
Film 'Aruna dan Lidahnya' yang dibintangi Dian Sastrowardoyo, Oka Antara, Nicholas Saputra, dan Hannah Al Rashid ini sedang menjadi perhatian. Film Aruna dan Lidahnya sendiri mengangkat tema tentang hubungan persahabatan dan juga mengangkat tema mengenai kuliner Indonesia. Cerita yang unik membuat film ini pun tengah ramai diperbincangkan.
Berikut fakta menarik seputar film Aruna dan Lidahnya:1. Diadaptasi dari Novel
instagram.com/palarifilms
Sebelum diangkat ke layar lebar, 'Aruna dan Lidahnya' populer dalam versi novel dengan judul yang sama karya Laksmi Pamuntjak. Cerita dalam bentuk novel yang menarik itu akhirnya dijadikan film oleh sutrdara Edwin.
Meski terdapat perbedaan antara versi novel dan film, namun kedua versi tersebut memiliki jiwa yang sama. Sebelumnya, Nicholas Saputra sudah membaca novel 'Aruna dan Lidahnya'.
2. Disukai Menteri Keuangan
instagram.com/palarifilms
Film 'Aruna dan Lidahnya' tak hanya disukai oleh para pecinta film, tetapi juga Menteri Keuangan Sri Mulyani. Sri Mulyani sangat suka dengan film ini karena kental dengan budaya Indonesia. Jika kalian menonton film tersebut, film 'Aruna dan Lidahnya' ini mengangkat budaya Indonesia di berbagai kota yang juga akan menambah pengetahuan penonton.
3. Hannah Al Rashid tidak sarapan saat syuting
instagram.com/hannahalrashid
Banyak pula adegan menyantap makanan di film 'Aruna dan Lidahnya', untuk menjaga berat badannya pun Hannah memutuskan untuk tidak sarapan dan baru makan pada saat mulai pengambilan gambar saja. Terlebih saat proses syuting, take menyantap makanan pun harus dilakukan berkali-kali, karena para pemain dituntut tidak hanya makan seperti biasa tapi harus terlihat menikmati hidangan.
4. Punya hobi masak di kehidupan nyata
instagram.com/palarifilms
Memerankan tokoh Bono yang merupakan seorang Chef, ternyata Nicholas Saputra memiliki hobi memasak, lho. Hobi tersebut mulai timbul saat dirinya menjadi mahasiswa. Menurut kalian yang sudah menonton filmnya, cocok enggak nih Nicholas Saputra berperan sebagai Chef?
5. Belajar menjadi Chef
instagram.com/palarifilms
Meski memiliki hobi memasak, untuk menunjukkan totalitasnya di film 'Aruna dan Lidahnya', Nicholas Saputra pun memilih belajar cara memasak sekaligus menyajikan makanan yang baik pada koki profesional.
6. Berat badan naik
instagram.com/oks_antara
Jika Hannah Al Rashid pemeran Nadezha Azhari menjaga berat badan selama syuting 'Aruna dan Lidahnya', Dian Sastro pemeran Aruna dan Oka Antara pemeran Farish justru naik berat badannya. Meski berat badannya naik, Dian mengaku senang bisa mencicipi banyak masakan Indonesia yang bahkan belum dia cicipi sebelumnya.
Sementara Oka berat badannya naik hingga tiga kilogram, karena saat syuting, para pemain termasuk Oka bisa makan sampai lima kali dalam sehari.
7. Syuting di lima kota
instagram.com/oks_antara
Selain tentunya mengambil setting tempat di Jakarta, film ini juga melakukan syuting di beberapa kota di Indonesia seperti Madura, Surabaya, Pontianak, dan Singkawang.
8. Paling rewel soal makanan
instagram.com/hannahalrashid
Dituntut harus menikmati masakan Indonesia, Hannah Al Rashid mengaku rewel soal makanan, karena tidak semua makanan Indonesia cocok dengan lidahnya. Namun, ada satu menu asal Pontianak yang menjadi favoritnya yakni Bakmi Kepiting Achai.
9. Nonton bioskop sambil makan nasi goreng aruna
instagram.com/palarifilms
Jika biasanya menonton bioskop sambil makan popcorn, khusus saat pemutaran film 'Aruna dan Lidahnya', penonton diperbolehkan menyantap nasi goreng Aruna yang menunya sudah tersedia di bioskop. Penasaran kan pasti rasa dari nasi gorengnya seperti apa?
Film Aruna dan Lidahnya yang sedang tayang ini bisa menjadi tontonan untuk mengisi akhir pekan kalian, lho.