Ada yang Meninggal, Alice Norine Ketar-ketir Jika Anaknya Demam
Artis Alice Norine bakal banyak bertanya kepada dokter jika buah hatinya, Alita Naora Lawi diserang demam. Dia khawatir sang putri terkena demam berdarah (DBD).
"Aku akan bawel sama pak Dokter, banyak nanya sama dokter, soalnya aku paling takut kalau anak kena DBD," kata Alice saat ditemui usai acara Perawatan Organ Intim Cegah Kanker Serviks, di Gedung Baru Kantor Walikota Jakarta Selatan, Senin (28/8/2017).Kekhawatiran Alice beralasan. Sebab, anak dari teman suaminya ada meninggal lantaran telat mendapat pertolongan.
"Pokoknya dia telat untuk ditangani. Kata dokter demam biasa. Ternyata DBD. Kan kalau DBD panas dulu baru dites, jadi kecolongan disitu dan dia meninggal," ujarnya.
Pengalaman itu dijadikan Alice sebagai pembelajaran. "Jadi banyak hal, kejadian-kejadian disekitar kita yang bikin kita parno, jadi jangan sampai kita telat," katanya.
Sebagai antisipasi, Alice selalu menjaga asupan makan sang putri. Salah satunya tak memberikan makanan olahan.
"Untuk Alita pasti healty food, sebenarnya dalam artian buat aku healty food artinya kita memakan sesuatu yang bukan olahan, kayak makan daging ayam ya ayamnya bukan kayak nugget," ujarnya.