Angela July Ingin Tampilkan Permainan Harpa "Zaman Now"
Permainan harpa identik dengan lagu-lagu bertempo lambat dan Angela July ingin mematahkan pakem itu di kompetisi bakat Asia's Got Talent.
Perempuan yang menyanyi sekaligus memainkan harpa itu menjadi salah satu kontestan asal Indonesia yang lolos audisi Asia's Got Talent musim kedua.Ia berjanji akan membawakan lagu-lagu di luar zona nyaman yang tidak lazim dibawakan dengan harpa.
"Istilahnya kids zaman now, yang (lagunya) orang-orang tahu dan bisa relate," kata dia.
"Selama ini mungkin nyanyi (dengan) harpa selalu lagu pelan, lagu Disney, kali ini memang disuruh keluar dari safety zone," kata Angela dalam konferensi pers di Jakarta, Senin.
Ini bukanlah kali pertama Angela mengikuti kontes pencarian bakat, sebelumnya ia pernah jadi peserta acara X Factor Indonesia sebagai vokalis yang bermain harpa pertama di Tanah Air.
Ibu rumah tangga yang baru belajar harpa selama lima tahun terakhir itu ingin membuktikan pada dirinya sendiri setiap mimpi bisa tercapai asalkan didukung oleh keinginan kuat.
"Berharap juga bisa jadi inspirasi," imbuh dia.
Selain Angela, ada tiga kontestan asal Indonesia siap bersaing di semi final kompetisi bakat Asia's Got Talent musim kedua. Mereka adalah Akira Kimura, komedian asal Jepang yang menggabungkan sulap dengan humor, ilusionis misterius The Sacred Riana dan Rici si breakdancer cilik.