Home
/
Technology

Apple Pasang Billboard ini untuk Ledek Google?

Apple Pasang <i>Billboard</i> ini untuk Ledek Google?

-

Hani Nur Fajrina08 July 2019
Bagikan :

Uzone.id -- ‘Permainan’ sarkasme yang terjadi di industri teknologi negara-negara Barat sudah sangat lumrah. Mulai dari sindir-sindiran melalui video, tayangan iklan, sampai papan billboard.

Baru-baru ini Apple tertangkap memasang billboard yang dianggap sebagai bentuk nyinyir atau meledek Google mengenai sistem privasi perusahaan.

We’re in the business of staying out of yours,” tulis Apple. Kurang lebih artinya adalah “kami menjalankan bisnis di luar urusan pribadi Anda”.

Preview
(Foto: GSM Arena)

Billboard itu memiliki warna latar hitam, lengkap dengan tulisan “Privacy. That’s iPhone” di bagian bawahnya, serta gambar iPhone di samping kanan. Secara langsung Apple memang ingin mempromosikan bahwa keamanan privasi pengguna terbaik berada di perangkat iPhone. 

Baca juga: Salip Google dan Apple, Amazon Jadi Brand Paling Berharga di Dunia

Uniknya, billboard itu dipasang persis di samping markas baru Sidewalk Labs di Toronto, Kanada. Sidewalk Labs sendiri adalah anak perusahaan Alphabet Inc. yang juga membawahi Google. Dengan kata lain, Sidewalk Labs dengan Google adalah sister-company.

Sidewalk Labs yang didirikan pada 2015 ini fokus pada inovasi perkotaan untuk meningkatkan infrastruktur perkotaan melalui solusi teknologi.

Baca juga: Skandal Data Bocor, Zuckerberg Gak Mau Pecat Karyawan

Entah memang niatnya secara tidak langsung meledek Google tentang keamanan privasi atau kebetulan meletakkan billboard dekat Sidewalk Labs, yang jelas Apple memang kerap secara terbuka menjunjung tinggi urusan keamanan para penggunanya.

Sementara perusahaan seperti Google, Amazon, hingga Facebook sering tersandung masalah privasi seperti bocor, terkena serangan malware, dan lain sebagainya.

populerRelated Article