icon-category Technology

Bagus Saja Tak Cukup, Ini 3 Game Paling Fenomenal di 2018

  • 27 Dec 2018 WIB
Bagikan :

Tahun 2018 menjadi tahun yang membahagiakan bagi gamer, karena banyak game bagus dan menarik dirilis. Di antara yang menarik ini, pasti ada game paling fenomenal di tahun 2018.

God of War memang menjadi game of the year 2018 menurut The Game Awards. Namun di luar sana masih banyak game menarik yang bikin heboh.

Baca Juga : Beli PlayStation 4 Sendiri, Ini Cara Pintar Bocah Kumpulkan Uang

Ada game yang menggebrak di 2018, ada game yang menyatukan gamer lama dan gamer baru. Ada pula game yang tak ada habisnya dibicarakan.

Berikut ini tim 3 game paling fenomenal di tahun 2018 menurut HiTekno.com.

PUBG Mobile

PUBG Mobile. (HiTekno.com)
PUBG Mobile. (HiTekno.com)

Tencent membawa game battle royale PlayerUnknown's Battlegrounds ke mobile game. Maka jadilah PUBG Mobile, yang pertama dirilis pada 9 Februari 2018.

Baca Juga : Main Sebelum Manggung, Ariel Noah Keranjingan PUBG Mobile

Sejak dirilis, game ini langsung menggebrak pasar game mobile. Bukan game battle royale pertama di perangkat mobile, tapi PUBG Mobile menjadikan genre ini populer.

PUBG Mobile jadi fenomena tersendiri, bahkan popularitasnya menyaingi MOBA mobile. Juga mulai masuk ke dunia eSports dengan banyaknya kompetisi.

Red Dead Redemption 2

Red Dead Redemption 2. (HiTekno,com)
Red Dead Redemption 2. (HiTekno,com)

Di konsol game ada Red Dead Redemption 2 dari Rockstar Games yang dirilis pada 26 Oktober 2018. Sejak diperkenalkan, game ini tak henti-hentinya dibicarakan gamer.

Baca Juga : 7 Alasan Red Dead Redemption 2 Jadi Game Terbarik 2018

Red Dead Redemption 2 memang bukan game untuk semua orang. Game ini untuk mereka yang mau berkomitmen bermain game dalam waktu yang lama untuk menamatkannya.

Game ini juga wujud cinta dari Rockstar kepada fansnya. Rockstar menggarap game ini dengan sangat detail. Inilah yang membuat game ini tak henti-hentinya dibicarakan.

Ragnarok M: Eternal Love

Ragnarok M: Eternal Love. (HiTekno.com)
Ragnarok M: Eternal Love. (HiTekno.com)

Game mobile ini tak sekadar menjual nostalgia bagi gamer Ragnarok Online saja, namun juga game menarik bagi gamer generasi sekarang.

Baca Juga : Cantik Saja Tak Cukup, Ini 5 Karakter Game Cewek Terbaik 2018

Ragnarok M: Eternal Love mampu menyatukan gamer lama dengan gamer-gamer baru di generasi ini. Juga kembali mempopulerkan genre MMORPG ke perangkat mobile.

Game ini langsung jadi game terlaris di Google Play Store di minggu pertamanya. Hingga tulisan ini dibuat, game ini masih saja ramai dimainkan pemain lama dan baru.

Itulah 3 game paling fenomenal di tahun 2018 ini. Mana yang Anda mainkan di 2018 ini?

Sumber: HiTekno.com

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini