icon-category Telco

Begini Cara Beli dan Pakai Kartu by.U dari Telkomsel

  • 11 Oct 2019 WIB
Bagikan :

Uzone.id - Telkomsel punya produk yang diklaim sangat mengerti banget pelanggan Gen Z di Indonesia, namanya by.U. Sesungguhnya, ini adalah layanan yang sangat berbeda dibandingkan produk seluler di pasaran.

Semua layanan by.U ini dilakukan melalui aplikasi,mulai dari memilih nomor, membeli kartu SIM dan pembagian kuota internet ke aplikasi tertentu.

Baca Juga : Suprise Deal, Kuota Internet Unlimited Telkomsel Cuma Rp 10 Ribu

Biar gak bingung, begini cara dan pakai kartu by.U dari Telkomsel:

1. Kamu harus instal terlebih dahulu mengundu aplikasi by.U di Google Play Store, menyusul kemudian hadir di App Store.

2. Registrasi menggunakan akun email atau Facebook.

3. Bagi kamu yang belum beli, bisa pilih Beli Kartu SIM dan lokasi pengantaran.

4. Setelah Kartu by.U sudah diterima. Kamu segera aktivasi dengan mengisi nomor Kartu Keluarga dan KTP melalui aplikasi by.U tadi.

5. Setelah urusan registrasi beres, kamu bisa memilih nomor yang tersedia.

6. Pastikan pulsa kamu. Pembelian bisa dilakukan melalui aplikasi dengan ragam metode pembayaran mulai dari kartu kredit, Gopay hingga LinkAja.

7. Setelah itu kamu beli tuh paket data yang diinginkan, mulai dari 1GB hingga 10 GB.

8. Nah, kamu pilih deh ‘Topping’ mana saja yang mau dipakai dari kuota internetmu. Ada YouTube, Instagram, Facebook hingga Whatsapp.

9. Voila, paket by.U kamu sudah bisa dipakai.

Baca juga: by.U Layanan Seluler yang 'Elo Banget'

alt-img

Layanan by.U menyediakan tiga paket pilihan kuota utama yakni:

- Yang Bikin Nyaman, dengan kuota utama 2GB, masa berlaku 3 hari, dibanderol dengan harga Rp 9.000

- Yang Bikin Happy, dengan kuota utama 4GB, masa berlaku 7 hari, dijual dengan harga Rp 20.000

- Yang Bikin Nagih, dengan kuota utama 10GB, masa berlaku 30 hari, dijual dengan harga Rp 50.000

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini