icon-category Travel

Benarkah Penjualan Tiket Pesawat di Traveloka Turun?

  • 16 May 2019 WIB
Bagikan :

Ilustrasi (Ist)

Uzone.id - Beberapa waktu lalu, Traveloka sempat mengatakan bahwa harga tiket pesawat yang selangit menyebabkan penjualan di situs mereka turun.

Namun, hal itu langsung diklarifikasi oleh pihak Traveloka. Mereka tak menampik, tiket pesawat di situsnya masih tergolong tingg, tapi tak serta merta memengaruhi penjualan.

Head of Growth Management Traveloka Iko Putera mengatakan di kuartal pertama terdapat pertumbuhan di pemesanan tiket pesawat.

BACA JUGA: PENJUALAN TIKET DI TRAVELOKA TURUN

“Meskipun terjadi kelesuan industri dikarenakan  eningkatan harga pesawat terbang; dan disusul dengan moda

transportasi darat lainnya,” sebut dia.

“Tiket pesawat terbang masih menjadi dominasi di traveloka, diikuti oleh beberapa alternatif lain di transportasi darat, seperti kereta api, bus dan rental mobil,” ujar Iko, melalui keterangan resminya.

BACA JUGA: WARGA INDONESIA DOYAN TRAVELING

Sebelumnya Iko sempat mengatakan, mengatakan penurunan terjadi di beberapa rute, khususnya tujuan Pontianak, Bali, dan beberapa kota di Pulau Jawa. Hanya saja, ia enggan menyebut angka penurunan secara rinci.

Iko hanya menjelaskan, porsi penjualan tiket pesawat di Traveloka saat ini masih mendominasi, yakni mencapai 67 persen dari total penjualan tiket transportasi lain.

"Data Badan Pusat Statistik (BPS) merefleksikan market, Traveloka mengalami penurunan. Saya tidak bisa berikan datanya tapi memang ada," ucap Iko, Selasa.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini