Home
/
Games

Bermain Tomb Raider di PC kemudian Pindah ke Ponsel? Bisa Saja

Bermain Tomb Raider di PC kemudian Pindah ke Ponsel?  Bisa Saja
Susetyo Prihadi01 June 2018
Bagikan :

“Platform gaming ini akan mengubah cara orang bermain game.”

Uzone.id - Begitu kata Rolly Edward, CEO Skyegrid, membuka acara uji coba (beta testing) Skyegrid kepada sejumlah media.

Apa yang dikatakan oleh Rolly, tentu saja mengunggah para gamers, karena seolah terdapat kubu-kubuan, antara pemain game di konsol dan PC. Malah kini bertambah menjadi game mobile.

“Dulu orang ingin bermain game harus pergi ke tempat khusus untuk bisa menikmati arcade game berbasis koin. Kita di sini mengenalnya  sebagai dingdong,” kata Rolly.

Empat dekade berlalu, game ini pun mulai dibawa ke rumah, yang didobrak oleh Sony (Playstation) dan Microsoft (Xbox).

“Dari situ muncul game-game kelas AAA (Triple A) yang tersedia di konsol game PS, Xbox atau PC spesifikasi tinggi,” katanya.

Menariknya, kata Rolly, dominasi keduanya terlalu lama, belum ada sesuatu yang baru lagi. Memang Nintendo Switch tidak bisa dikesampingkan, tapi itu belum cukup.

Dominasi ini memuncul tantangan dan peluang baru, karena menurut dia, tidak semua orang mampu atau mau membeli kaset game yang harganya tak tergolong murah.


“Dari situlah Skyegrid muncul, ingin memberikan gamers ini alternatif lain untuk bermain game apapun dan dimanapun,” tegas Rolly.

Ditambah lagi perangkat yang disajikan bisa hadir beragam, misal PC, Mac atau bahkan ponsel dan tablet Android.

Jadi bayangkan, misalnya kita bermain Tomb Raider terbaru, di PC, kemudian berpindah ke konsol atau ponsel bisa.

“Seolah kita ingin membuat pengalaman bermain game sedetail PC tapi senyaman di konsol,” katanya.

Mahal? Relatif.

Karena pengguna nantinya hanya membayar sekali dan bisa menikmati semua game di sana.

Ya, seperti Spotify atau Netflix yang berbasis streaming.

Artinya memang layanan ini membutuhkan minimal kecepatan internet.

Lebih jauh soal kehadiran Skyegrid ini, Rolly masih belum memberikan informasi lebih jauh. Dia hanya memberikan catatan, platform ini akan dirilis dalam waktu dekat.
populerRelated Article