Home
/
Automotive

BMW Rilis Z4 Facelift dan Seri-5 Touring, Harga di Atas Rp 1 Miliar!

BMW Rilis Z4 Facelift dan Seri-5 Touring, Harga di Atas Rp 1 Miliar!
Brian Priambudi01 April 2023
Bagikan :

Uzone.id - Di pertengahan bulan Ramadan 2023 ini, BMW meluncurkan 2 mobil baru sekaligus untuk meramaikan pasar mobil mewah. Keduanya adalah BMW Z4 facelift dan BMW Seri-5 Touring yang mendapatkan varian baru. Kedua mobil asal Jerman tersebut mengaspal di Indonesia pada Kamis (30/3) kemarin.

Dimulai dari BMW Z4, mobil kembaran Toyota Supra ini mendapatkan perubahan di berbagai aspek. Masih mempertahankan gaya roadster, kidney grille pada model ini tampil dengan desain mesh dan lampu depan vertikal. Bagian lampu depan juga kini dilengkapi LED sebagai spesifikasi standarnya.

Di interiornya, BMW Z4 dibedakan pada masing-masing varian. Pada BMW Z4 sDrive30i M Sport mendapatkan interior kulit Vernasca sebagai standar. Sementara Z4 M40i menggunakan interior kulit Vernasca dan Alcantara.

Mengenai sistem operasinya, BMW Z4 telah dibekali iDrive BMW Operating System 7.0 dan BMW Live Cockpit Professional. Di sisi lain, mobil ini juga dibekali Control Display dengan layar diagonal berukuran 10,25 inci. Wireless charging juga sudah tersedia pada kedua varian Z4 terbaru ini.

Kemudian mobil kedua yang diluncurkan oleh BMW adalah 530i Touring yang kini mendapatkan varian M Sport Pro. Varian ini sebelumnya hanya hadir pada Seri-3 dan Seri-4 saja. Perbedaan paling signifikan antara facelift dengan versi sebelumnya terdapat pada peningkatan di eksterior dan interiornya.

Preview

Mulai dari interior, kesan premium ditingkatkan pada interior BMW Seri-5 Touring varian M Sport Pro lewat M interior trim finishers Alumminium Rhombicle Smoke Grey dengan highlight trim finisher Pearl Chrome, dan jok baru dengan yang dibalut dengan Sensatec, perforated. Kemudian BMW telah menyematkan fitur wireless Apple CarPlay.

Eksterior BMW Seri-5 Touring M Sport Pro ini menghadirkan beragam body kit standar. Seperti aksen BMW M Shadowline, mulai dari M Roof Rails high-gloss Shadowline, M high-gloss Shadowline, serta M Lights Shadowline. Bagian kidney grille di depan juga dibuat baru dengan segi delapan dan lampu BMW Laserlight beraksen biru lengkap dengan fungsi adaptif.

Mengenai harganya BMW Z4 sDrive30i M Sport ditawarkan dengan harga Rp 1.517.000.000 off the road. Sementara varian Z4 M40i dipasarkan sebesar Rp 1.727.000.000 off the road. Kemudian untuk BMW 530i Touring M Sport Pro dibanderol sebesar Rp 1.757.000.000 off the road.

Ketiga mobil BMW tersebut dijual berikut BMW Service Inclusive yang membebaskan konsumen dari biaya perawatan selama 5 tahun atau 60.000 km. Kemudian terdapat garansi selama 5 tahun tanpa batasan jarak tempuh dan ban yang dilindungi selama 2 tahun.

populerRelated Article