Home
/
Gadget

Bukti Sahih Kalau OnePlus (Mungkin) Bakal Comeback ke Indonesia

Bukti Sahih Kalau OnePlus (Mungkin) Bakal Comeback ke Indonesia

Muhammad Faisal Hadi Putra04 April 2023
Bagikan :

Uzone.id - Sempat angkat kaki dari Indonesia pada 2016 silam, OnePlus diduga kuat bakal comeback ke pasar smartphone tanah air. Sejauh ini sudah ada beberapa tanda kedatangannya kembali, salah satunya munculnya akun media sosial yang diklaim resmi milik OnePlus Indonesia.

Baik di Instagram, Facebook, hingga Twitter, mulai muncul akun dengan nama ‘OnePlus Official Indonesia’. Namun belum diketahui apakah akun ini memang benar milik OnePlus Indonesia atau hanya mendompleng nama dari merek ponsel yang masih saudara Oppo ini.

Di Instagram misalnya, ada beberapa akun dengan nama ‘OnePlus Official Indonesia’ dan ‘OnePlus Indonesia’. Beda lagi di Facebook dan Twitter, ada satu akun yang terlihat meyakinkan dengan nama ‘OnePlus Indonesia’ dan diikuti oleh banyak orang, termasuk beberapa diantaranya reviewer gadget di Indonesia.

Preview

Tapi di samping kemunculan media sosial dengan nama OnePlus Indonesia yang muncul di Instagram, Facebook, hingga Twitter yang belum dapat dipastikan keberanannya, ada dua bukti sahih soal kemungkinan comeback-nya OnePlus ke pasar smartphone tanah air.

Pertama, situs resmi OnePlus yang akan mengarahkan pengakses dari Indonesia ke halaman khusus berbahasa Indonesia dengan domain https://www.oneplus.com/id.

Memang belum ada informasi produk di situs tersebut, tapi kalian dapat bergabung ke komunitas OnePlus.

Preview

Dalam komunitas ini, seluruh pengguna maupun penggemar OnePlus di seluruh dunia bergabung dalam satu wadah, termasuk tim internal dari OnePlus sendiri. Salah satunya Daniel D, tim komunitas dari OnePlus.

Ia mengunggah banyak postingan, salah satunya undangan kopdar bertajuk ‘Photowalk and Coffee Chat’ di Jakarta. Event ini berlangsung pada 6 April mendatang.

Preview

"Sudah lama kita tidak mengadakan event apapun di Indonesia. Sejak 2018 tepatnya. Sekarang, dengan senang hati kami mengundang orang-orang di atau sekitar Jakarta untuk bergabung dengan kami dalam Ngobrol Kopi pada tanggal 6 April," tulis Daniel di situs komunitas OnePlus.

"Setelah memiliki beberapa kesempatan untuk menjalin ikatan dengan pengguna di seluruh dunia, saya harus mengatakan bahwa ini adalah kesempatan istimewa bagi saya - untuk menyelenggarakan acara Komunitas di negara asal saya, Indonesia,” lanjutnya.

“Kami ingin Anda bergabung dengan kami untuk makan dan minum saat kami membahas teknologi keren, OnePlus, dan juga memberi Anda pandangan pertama tentang perangkat OnePlus yang akan datang," jelas Daniel, sembari memberikan tautan RSVP yang terbatas untuk 15 orang saja.

Bukti kedua adalah kedatangan petinggi Oppo Pete Lau ke Indonesia pada akhir Februari yang lalu. Sekadar informasi, Pete Lau adalah Co-Founder dan sekarang juga menjabat sebagai CEO OnePlus.

Preview
Foto: Oppo Indonesia

Meski kehadirannya di Indonesia untuk menyambangi dealer, konsumen, dan fans Oppo di Indonesia, namun bisa saja ia pun sekaligus ‘cek ombak’ atas kemungkinan kembalinya OnePlus ke industri smartphone tanah air.

Menurut Uzoners, OnePlus beneran comeback ke Indonesia gak?

populerRelated Article