Camelccinos, Cappuccino dengan Campuran Susu Unta
Minum cappuccino dengan tambahan susu sapi atau susu kedelai pasti sudah biasa. Tapi bagaimana dengan cappuccino dengan tambahan susu unta?
'Kopi susu' dengan tambahan susu unta ini disajikan di sebuah kafe di Glasgow, Willow tea rooms. Cappuccino susu unta ini dikenal sebagai camelccinos dan dijual dengan harga 2,40 poundsterling.
Produk cappuccino susu unta dari kedai kopi ini bekerjasama dengan charity mercy corps. Sebanyak 10 persen dari hasil penjualannya ini digunakan untuk membantu pedagang susu unta di Kenya.
Di Afrika dan Timur Tengah, susu unta sangatlah populer. Bahkan beberapa penelitian mengungkapkan bahwa susu unta adalah alternatif terdekat dari ASI.
"Ketika kami diperkenalkan tentang susu unta, kami melihat komposisinya dan menemukan bahwa susu unta lebih sehat dan banyak vitamin," kata pemilik Willow Tea Rooms, Anne Mulhern dikutip dari Herald Scotland.
Mengutip Metro, susu unta diklaim mengandung banyak zat besi dan mengandung tiga kali lebih banyak vitamin C dibanding dengan susu sapi.
"Kami sudah melakukan uji coba dan pelanggan menyukainya. Cappuccino susu unta bisa menjadi menu tetap menu kami," kata Mulhern kepada Glasgow Live.
Kopi susu ini akan mulai dijual pada bulan Juni 2019 mendatang.
International Development Secretary Rory Stewart mengatakan bahwa proyek ini akan meningkatkan bisnis dan menciptakan lapangan kerja di Kenya.
"Sekarang ini, kebanyakan susu unta Kenya hanya dikonsumsi secara domestik, tapi jika camelccinos menjadi populer di Skotlandia, ini bisa meningkatkan kesempatan ekspor untuk peternak Kenya di masa depan."