Cara Mengaktifkan Global Dark Mode di MIUI 11
Mi 10. (Foto: Uzone.id/Birgitta Ajeng)
Uzone.id - Dark mode menjadi salah satu fitur paling populer di banyak aplikasi dan operating system. Xiaomi melalui sistem antarmuka terbarunya, yaitu MIUI 11, juga telah menghadirkan global dark mode.Berbeda dengan dark mode versi lama yang hanya aktif di beberapa aplikasi, global dark mode akan mengaktifkan dark mode ke seluruh aplikasi yang sudah mendukung dark mode tanpa perlu mengaktifkannya satu per satu.
Baca juga: Cara Aktifkan Ultra Battery Saver di Smartphone Xiaomi MIUI 11
Dengan kata lain, begitu global dark mode aktif, hampir semua tampilan ponsel—termasuk aplikasi pihak ketiga, seperti Twitter, Instagram, Chrome, dan lainnya—akan beralih ke dark mode.
Dark mode begitu populer di kalangan pengguna ponsel pintar, karena fitur ini mampu menghemat energi pada perangkat berlayar OLED atau AMOLED.
Sayang, global dark mode belum tersedia di Mi 10. Meski Mi 10 sudah didukung MIUI Global 11.0.12, belum ada pilihan global dark mode dalam pengaturan dark mode. Pengguna hanya dapat mengatur jadwal aktif dan tidak aktif dari dark mode.
Baca juga: Review Xiaomi Mi 10: Flagship Sejati dengan Harga Wajar
Mengutip Gearbest, global dark mode sudah tersedia di beberapa ponsel Xiaomi dan Redmi, seperti Xiaomi Mi 9, Xiaomi Mi 9 SE, Xiaomi Mi 8, Xiaomi Mi 8 Pro, Redmi Note 7, Redmi Note 7 Pro, dan lainnya.
Bila ingin mengaktifkan global dark mode di MIUI 11, berikut langkah-langkahnya.
1. Pilih Settings.
2. Klik Display.
3. Pilih Dark Mode.
4. Aktifkan tombol Dark mode.
5. Aktifkan tombol Global dark mode. Kemudian, kalian bisa menikmati tampila dark mode pada ponsel.
6. Pengguna juga bisa menjadwalkan dark mode dengan mengaktifkan tombol Schedule. Kemudian atur jam pada pilihan turn on dan turn off.