Home
/
Technology

Cara Mudah Bedakan Powerbank Asli atau Palsu

Cara Mudah Bedakan Powerbank Asli atau Palsu
arah.com14 March 2017
Bagikan :

Baru-baru ini Chief Executive Officer (CEO) Xiaomi, Lei Jun, mengeluarkan pernyataan mengejutkan. Dia mengungkapkan produk powerbank Xiaomi yang beredar di pasaran banyak yang palsu.

"Produk powerbank Xiaomi memang menguasai pasaran. Tapi, sebagian besar produk itu palsu. Hampir 80 persen dari produk powerbank berlabel Xiaomi yang ada di pasaran palsu," kata Lei Jun, dilansir Xiaomi Today, Senin, (13/3).

Nah, lalu bagaimana cara membedakan powerbank Xiaomi asli dan palsu? Laman Spemall memberikan beberapa cara mudah untuk membedakannya.

1. Di bagian lampu indikator, port microUSB dan port USB

Ada tiga bagian yang harus kamu perhatikan. Pertama tiga lampu indikator, produk asli memiliki lubang lampu indikator yang kecil, sedangkan yang palsu lubangnya lebih besar.

Kedua port miniUSB, produk asli di dalam port miniUSB berwarna putih. Sementara yang palsu berwarna hitam.

Ketiga port USB, untuk produk asli di dalam port USB ada tulisan MI kecil. Sedangkan di produk palsu tidak ada tulisan sama sekali.

2. Tulisan di bagian bawah powerbank

Yang harus kamu perhatikan lagi adalah tulisan yang ada di bagian bawah powerbank. Produk Xiaomi yang asli memiliki tulisan daya powerbank yang samar-samar. Sementara produk yang palsu tulisannya lebih tebal.

3. Bodi powerbank

Selanjutnya yang harus kamu perhatikan lagi adalah bagian tubuh powerbank. Untuk produk asli warna casing powerbank lebih doff atau mate. Sementara produk palsu warna casingnya lebih glossy atau mengkilap.

Tulisan MI di casing juga harus diperhatikan. Produk yang asli memiliki tulisan yang tebal. Sedangkan yang palsu tulisannya samar-samar.

4. Baterai powerbank

Cell baterai Xiaomi yang asli menggunakan produk LG. Dan PCB komponen produk asli terlihat tertata baik, beda dengan yang palsu yang bentuknya tidak rapi.

Hati-hati! Bos Xiaomi Ungkap 80% Produk Powerbanknya Palsu
Tiru Kalsel, Sandiaga Janjikan Pasar Terapung di Kepulauan Seribu
Gejolak Kebijakan Trump Khawatirkan Pemerintah RI
KontraS Sebut Pilkada Momentum Menyulap Figur Politik Lokal
Ini Langkah MUI Memediasi Perseteruan Megawati dan Habib Rizieq
Bantu Gajah Liar, Thailand Kembali Gelar Polo Gajah Piala Raja
FOTO: Patung Lilin Trump Pakai Rambut Manusia
'Siri Wale' Ritual Merawat Laut di Pulau Tomia
Ini Patung Aneh Berusia 7000 Tahun yang Bikin Bingung Arkeolog

populerRelated Article