Home
/
Automotive

Cek Jadwal Seri Ketiga MotoGP Amerika di Circuit of The Americas

Cek Jadwal Seri Ketiga MotoGP Amerika di Circuit of The Americas
Brian Priambudi04 April 2023
Bagikan :

Uzone.id - Seri kedua MotoGP yang berlangsung di Argentina memberikan hasil yang mengejutkan. Peraih podium didominasi oleh motor Ducati dan semuanya berasal dari tim satelit. Usai seri kedua selesai, seri ketiga pun akan berlangsung pada pertengahan bulan April mendatang di Amerika.

Seri ketiga MotoGP Amerika digelar di sirkuit yang cukup unik bernama Circuit of The Americas (COTA) yang berlokasi di Austin, Texas. Sirkuit yang satu ini menarik karena memiliki elevasi berbeda tepatnya didi tikungan 1 usai garis start yang dilanjutkan oleh tikungan tajam. Tingkat elevasi di sirkuitini mencapai 39,6 meter yang dihitung dari titik terendahnya hingga ke posisi paling tinggi.

Profil dari COTA yakni memiliki panjang sirkuit sebesar 5,513 kilometer dengan kapasitas penontonnya yang mencapai 120.000 orang. Terdapat 20 tikungan yang menjadi tantangan para pebalap MotoGP. Tikungan ini didominasi dengan belokan kiri sebanyak 11 tikungan dan kanan sebanyak 9 tikungan, sehingga membuat lintasan ini memiliki putaran melawan arah jarum jam.

Preview

Lintasan COTA sendiri sangat dinikmati oleh pebalap Repsol Honda yakni Marc Marquez. Terlihat dari banyaknya pebalap asal Spanyol tersebut memenangkan seri ini dari tahun ke tahun. Sejak tahun 2013 hingga 2018 Marc Marquez mendominasi kemenangan di COTA. Kemudian di tahun 2019 kemenangannya direbut oleh Alex Rins dan setelah pandemi Covid-19 Marc Marquez kembali menang di COTA pada tahun 2021, namun kembali kalah oleh Enea Bastianini di tahun 2022 kemarin.

Dilansir dari Crash, jadwal seri ke-3 yakni MotoGP Amerika di COTA, akan berlangsung pada 14-16 April 2023 mendatang. Seri balap ini akan dimulai dari latihan bebas pertama dan kedua yang berlangsung pada 14 April mendatang. Kemudian pada 15 April akan diadakan sesi latihan bebas ketiga serta kualifikasi.

Seperti pada seri sebelumnya, terdapat sprint race yang dapat diikuti oleh pebalap setelah menjalani kualifikasi. Kemudian balapan akhir dari MotoGP Amerika akan berlangsung di keesokan harinya pada 16 April 2023.

Preview

Sebagai tambahan informasi, saat ini klasemen sementara MotoGP dipimpin oleh Marco Bezzecchi yang berhasil memenangkan balapan akhir pekan kemarin di Argentina. Bezzechi dari tim Mooney VR46 Racing Team mengantongi poin sebanyak 50 yang diraihnya dari hasil Sprint Race di posisi kedua dan kemenangan di MotoGP Argentina.

Sementara Francesco Bagnaia tampil melempem di MotoGP Argentina kemarin. Saat ini, sang juara dunia MotoGP 2022 itu hanya mengantongi 41 poin saja. Pada Sprint Race, pebalap Ducati Lenovo tersebut hanya mampu meraih posisi ke-6 dan berada di posisi ke-16 pada balapan akhir.

populerRelated Article