Home
/
Lifestyle

Dior Rancang Gaun Eco-Friendly bagi Emma Watson

Dior Rancang Gaun Eco-Friendly bagi Emma Watson
Redaksi Harpers Bazaar Indonesia16 March 2017
Bagikan :

Masih ingatkah Anda dengan gaun bermaterial ramah lingkungan yang dikenakan Emma Watson pada Met Gala tahun lalu? Gaun rancangan label Calvin Klein tersebut dibuat dengan berbagai material daur ulang, seperti botol plastik hingga katun organik.

Begitu pula baru-baru ini ketika Emma Watson kembali memukau di hadapan publik dalam balutan gaun yang juga berasal dari material ramah lingkungan. Artistic Director Dior, Maria Grazia Chiuri lah yang berkesempatan merancang gaun tersebut saat sang bintang menghadiri event untuk progam anak milik New York Film Society.

Gaun dari label Dior Haute Couture ini tampak serupa ball gown yang dikenakan Belle, karakter yang diperankan oleh Emma Watson di film Beauty and The Beast.

Preview

Preview

 

Bernuansa serba kuning tanpa volum berlebih, Maria Grazia Chiuri menghadirkan material terbaik hasil proses daur ulang seperti permintaan Emma padanya. Gaun berhias cowl neckline tersebut didominasi material organza.

Preview

Preview

Preview

Preview

 

Gaun ini menambah daftar panjang dari sejumlah gaun eco-friendly yang dikenakan Emma di sepanjang momen promosi film Beauty and The Beast.

Simak proses pembuatan gaun Dior Haute Couture bagi Emma Watson berikut ini.

(Foto: Dok. Bazaar, Getty Images, Instagram @brandonmichaelg)

populerRelated Article