Home
/
News

Firza Husein Ditanya Soal Chat Mesum

Firza Husein Ditanya Soal Chat Mesum

TEMPO.CO01 February 2017
Bagikan :

Firza Husein hari ini menjalani pemeriksaan sebagai tersangka dalam dugaan upaya makar. Pengacara Firza, Aziz Yanuar, mengatakan kliennya tersudutkan dengan pertanyaan penyidik tentang percakapan mesum yang menjadi viral di dunia maya. 

"Salah satu pertanyaannya ada masalah chat itu (dugaan percakapan mesum antara Firza dan pimpinan Front Pembela Islam Rizieq Shihab)," kata Aziz usai menemui klienya di Markas Komando Brigadir Mobil Kelapa Dua, Depok, Rabu, 1 Februari 2017. 

Menurut Azis, Firza mendapat 20 pertanyaan dari penyidik. Khusus untuk percakapan mesum, kata Azis, Firza membantahnya. Azis menduga ada orang lain yang ingin mencemarkan nama baik kliennya. Karena itu dia meminta polisi menyelidiki beredarnya chat mesum dan rekaman suara yang mengatasnamakan Firza tersebut. "Itu tidak benar. Maka dibantah saat penyidik bertanya masalah itu."

Selain itu, Firza juga mebantah foto tanpa busana yang tersebar di dunia maya itu adalah dirinya. Dia yakin foto itu hasil editan.

BACA:
Firza Husein Terancam Somasi dari Tommy Soeharto 

Video Chat Rizieq-Firza, GNPF: Kami Tahu Penyebarnya
Beredar Percakapan WA dengan Firza, Rizieq Hanya Tertawa

Firza Husein, ditangkap di rumah orang tuanya di Jalan Makmur Nomor 40, Lubang Buaya, Pondok Gede, Jakarta Timur, Selasa, 31 Januari 2017. Firza ditangkap pukul 11.00 oleh tim dari Kepolisian Daerah Metro Jaya. Dia langsung dibawa ke Mako Brimob untuk diperiksa.

Firza adalah salah satu tersangka kasus makar. Tersangka lainnya adalah Kivlan Zein, Ratna Sarumpaet, Eko, Alvin, Rachmawati Sukarnoputri, Sri Bintang Pamungkas, Eko Suryo Santjojo, Adityawarman Thaha, Hatta Taliwang, dan Alvin Indra.

IMAM HAMDI

Berita Terkait:

populerRelated Article