Home
/
Gadget

Garmin Approach R10 Bantu Upgrade Skill Pegolf, Harganya?

Garmin Approach R10 Bantu Upgrade Skill Pegolf, Harganya?
Muhammad Faisal Hadi Putra26 January 2023
Bagikan :

Uzone.id - Garmin Indonesia baru saja meluncurkan gadget yang pas untuk membantu pegolf meningkatkan permainan mereka, baik saat bermain di indoor maupun driving range. Nama perangkatnya adalah Garmin Approach R10, sebuah golf launch monitor yang dapat menampilkan banyak metrik utama secara real-time. Apa saja kemampuannya?

Garmin Approach R10 dapat menampilkan lebih dari selusin metrik utama secara langsung, termasuk kecepatan club head, kecepatan bola, tempo ayunan, putaran bola, sudut peluncuran, dan banyak lagi. 

Dipasangkan dengan aplikasi Garmin Golf, pengguna pun dapat berlatih menggunakan tutorial dan fitur yang disajikan Training Mode. Fitur ini mampu mengenali kekuatan dan area yang perlu ditingkatkan. 

Nantinya, Garmin Approach R10 secara otomatis akan merekam klip video untuk menganalisis ayunan pemain.

Baca juga: Review Garmin Venu Sq 2: Fiturnya Lengkap, Nyaman Buat Harian

“Approach R10 merupakan golf launch monitor yang menggabungkan portabilitas yang ringan dengan platform yang menyenangkan dan mudah digunakan sehingga Anda dapat bermain golf dimanapun dan kapanpun,” kata Dan Bartel, Garmin Vice President of Global Consumer Sales, melalui keterangan resmi yang diterima Uzone.id.

Dengan Training Mode juga, Garmin Approach R10 mampu melacak statistik untuk setiap klub dan dengan mudah memecah grafik penyebaran tembakan berdasarkan perkiraan bola yang melayang.

Dilengkapi simulator Home Tee Hero

Preview

Setelah berlatih dengan Training Mode, pengguna dapat menerapkan permainan mereka melalui simulator golf Home Tee Hero. Ya, Garmin Approach R10 melalui aplikasi Garmin Golf, memungkinkan pengguna untuk ‘bermain’ golf di rumah menggunakan simulator dengan lebih 42 ribu lapangan yang tersebar di seluruh dunia.

Simulator menyuguhkan gameplay 3D yang berkualitas tinggi. Bukan sekadar main saja, Home Tee Hero akan menampilkan 10 data, diantaranya jarak ke lubang, jarak ke target tembakan, perbedaan ketinggian antara lokasi bola dengan target tembakan, kecepatan angin dan arah angin, target tembakan yang dapat dipindahkan ke lokasi yang diinginkan, nomor dan par lubang saat ini, kartu skor pemain, serta pilihan menu dan beralih ke tampilan kamera overhead

Preview

Kemudian, Garmin Approach R10 secara otomatis juga akan merekam aktivitas pengguna saat bermain simulator ini. Lalu, menampilkan statistik pada setiap pukulan dan dapat disimpan di cloud sehingga pengguna dapat melihat dan menganalisisnya sendiri.

Baca juga: Maksimalkan Olahraga Pakai Fitur-fitur di Galaxy Ecosystem

“Apakah Anda memiliki jadwal yang sibuk atau dihadapkan pada cuaca tidak menentu di lapangan, Anda masih dapat melatih ayunan golf Anda dari rumah atau secara virtual melakukan pukulan dimana pemain profesional akan bermain akhir pekan ini. Apa pun itu, Approach R10 membuat Anda terus bermain golf”, pungkas Bartel.

Harga dan ketersediaan

Preview

Garmin Approach R10 sudah tersedia di Indonesia dengan harga Rp10,3 jutaan. Perangkat ini bisa dipesan melalui skema pre-order mulai 18 Januari sampai 30 Januari 2023 di Garmin Brand Stores.

Perangkat dengan masa pakai baterai hingga 10 jam tersebut menyertakan dudukan ponsel serbaguna. Dudukan itu mudah dipasang ke tas golf atau diletakkan di tanah sebagai sandaran untuk mempermudah pegolf melihat layar ponsel selama bermain dan menambah aksesibilitas melalui aplikasi Garmin Golf. 

Bagi kalian yang memesan selama masa pre order, dapatkan hadiah langsung berupa bola golf juga.

populerRelated Article