Home
/
Entertainment

Gisel Vs Sarwendah, Siapa Mommy Kesayangan Kamu?

Gisel Vs Sarwendah, Siapa Mommy Kesayangan Kamu?
Andrian Gilang Khrisnanda09 December 2017
Bagikan :

Menyandang profesi sebagai selebriti tidak semudah yang dibayangkan. Di tengah aktivitas yang begitu padat, mereka harus berusaha untuk membagi waktu antara urusan pekerjaan dan keluarga. 

Ketika telah memiliki buah hati, para aktris memilih jalan keluar dengan mempercayakan si kecil diurus oleh baby sister. Tetapi, ada juga yang memutuskan membesarkan buah hati seorang diri. Hal ini juga dialami oleh Gisella Anastasia dan Sarwendah Tan.

Preview

Gisel merupakan istri dari aktor Gading Marten. Keduanya menikah pada 14 September 2013. Pada 16 Januari 2015, Gisel melahirkan putrinya yang diberi nama Gempita Nora Marten.  

Menjadi ibu baru ternyata tidak membuat pemeran "Cek Toko Sebelah" ini merasa canggung. Gisel turun tangan langsung dalam mengurus putrinya, dari sejak lahir hingga kini memasuki umur dua tahun. Walaupun menggunakan jasa pengasuh anak, namun ia selalu dekat dengan Gempi, termasuk saat syuting. Hal ini terlihat dari unggahan Gisel di Instagram yang menggambarkan momen-momen bersama dengan Gempi. 

Preview

Gisel juga menanamkan nilai-nilai kebaikan pada Gempi. Misalnya saja, untuk selalu bersikap sopan pada orang lain. Ia pun melihat bahwa Gempi tidak kesulitan untuk beradaptasi dengan lingkungan sekitar. 

"Anaknya memang mudah bergaul," jelas Gisel beberapa waktu yang lalu.

Kepiawaian Gisel sebagai ibu muda, ternyata membuat ia menjadi salah satu nomine dua kategori sekaligus di ajang Mom & Kids Awards 2017, yakni Mommy Kesayangan dan Mommy and Kids Kesayangan. Ajang penghargaan tersebut juga akan digelar pada 13 Desember mendatang.

Preview

Berbeda dengan Gisel, Sarwendah ternyata memiliki pola berbeda dalam mengurus anak. Setelah dikaruniai Thalia Putri Onsu pada tanggal 7 Juni 2015, ia memilih mengasuh sendiri anaknya. Istri Ruben Onsu itu selalu mengajak sang anak ketika syuting. 

Mengajarkan untuk berbagi, ternyata sudah diterapkan Sarwendah kepada Thalia sejak ia berusia enam bulan. Walaupun masih tergolong terlalu dini, namun ia percaya si kecil akan mengerti saat ia beranjak besar.

"Aku selalu ngajarin dia, waktu enam bulan, dari awal aku udah share ASI aku ke yang lain. Tapi sebelum aku kasih, aku bilang 'Thalia ini ASI (untuk) Thalia bunda bagi ya buat kaka adik yang lebih membutuhkan karena Thalia juga udah ada'," ujar Sarwendah saat ditemui di MNC Tower, Jakarta, Jumat (8/12).

Preview

Memasuki usia dua tahun, kini Thalia sudah dapat berkomunikasi dan berbicara dengan jelas. Sarwendah menggunakan pendekatan tindakan non verbal atau bahasa tubuh ketika mengajari Thalia.

"Aku kalau ngajarin itu enggak langsung marahin pakai kata-kata, jadi lebih baik dengan cara kita ngerjain barang-barang misalnya, jadi dia bakal ikut nantinya, dengan cara yang fun," jelasnya.

Setelah menjadi seorang ibu, Sarwendah memutuskan mengurangi pekerjaan. Perempuan berusia 28 tahun itu memilih fokus di bidang tarik suara. 

Ketangguhan mantan guru mandarin ini dalam mengurus si kecil semakin terlihat saat Sarwendah kerap mengunggah foto dan video tentang kegiatannya bersama sang anak di akun Instagram miliknya. Tak jarang pula Thalia ikut meniru kebiasaan-kebiasaan bundanya saat menjelang waktu tidur,

"Sebenernya aku selalu setiap mau tidurin dia, aku nyanyiin lagu, entah 'Nina Bobo atau lagu anak yang lain, jadi pas dia liat aku kayak gitu, dia mau gantian, dia mau nidurin ayahnya pake 'Nina Bobo'," ungkap Sarwendah.

Menjadi bunda kesayangan ternyata bukan saja gelar yang Sarwendah dapat dari rumah. Ia menjadi salah satu nomine di ajang penghargaan Mom & Kids Awards 2017. Namanya muncul dalam tiga kategori, yakni Mommy Kesayangan, Mommy and Kids Kesayangan, dan Keluarga Kesayangan.

Lalu, menurut kamu, siapa yang lebih cocok menjadi Mommy Kesayangan?

populerRelated Article