Home
/
Entertainment

Haru, Video Aa Gym Gendong Jasad Cucu Menuju Pemakaman

Haru, Video Aa Gym Gendong Jasad Cucu Menuju Pemakaman
Madinah21 May 2018
Bagikan :

Ustadz Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym menggendong dan mengantarkan langsung jenazah cucu tercinta, Gheziya Naura Khadija yang meninggal secara mendadak ke peristirahatan terakhirnya.

Lewat unggahan video di akun Twitter @aagym, Aa Gym tampak menggendong jasad cucu kedelapannya yang dibungkus kain batik warna gelap dari rumah duka menuju pemakaman yang berada di kawasan pesantren Daarut Tauhid, Bandung, Jawa Barat, dengan berjalan kaki.

"Kawan-kawan terima kasih untuk yang menyimak dan mendoakan. Nggak ada satu pun musibah dibumi kecuali sudah tertulis di lauhul mahfuz. Yang demikian itu mudah bagi Allah," kata Aa Gym.

Di caption, Aa Gym juga menyampaikan terima kasih kepada keluarga dan orang dekat yang ikut mengantarkan cucunya ke pemakaman.

"Jazakumullohu khoir, Terimakasih sahabat sahabat yang sudah mendoakan dan mengantarkan Cucu bungsu Aa sampai Pemakaman. Semoga menjadi Amal sholeh Yang Alloh ridhoi," tulisnya.

Sebelumnya, Aa Gym menyampaikan kabar meninggalnya sang cucu lewat Twitter. Di situ, dia juga mengunggah foto almarhumah Gheziya.

"Innalillahi wainnaillaihi rojiuun.. Mohon do'a telah meninggal dunia cucu bungsu Aa, Gheziya Naura Khadija anak kedua dari Maulana Yusuf dan Ghaitsa Zahira Shofa. 20 Mei 2018 pukul 16.12 WIB," tulis Aa Gym.

Gheziya dimakamkan di Eco Pesantren Daarut Tauhid, kawasan pesantren milik Aa Gym di Kabupaten Bandung Barat, Senin (21/5/2018) sekitar pukul 06.00 WIB.

Atas meninggalnya Gheziya, doa membanjiri. Akun Instagram @putri_shelomita79 mendoakan agar Gheziya menjadikan jalan surga untuk kedua orangtuanya.

"Innalillaahi wa innailaihi raaji'un turut berduka cita, semoga menjadi jalan ke surga untuk kedua orangtua nya. aamiin allahumma aamiin," kata @putri_shelomita79.

@dindahatiqu: "Innalillahi wainalillahi rojiun...Ya Allah jadikanlah kematian ini pahala yg terus mengalir dan beratkan timbangan amal orang tuanya....kelak kumpulkan di surgaMU...aamiin yra."

 

 

Tags:
populerRelated Article