Home
/
Automotive

Indikasi Honda Jazz Punah di Indonesia Makin Menguat

Indikasi Honda Jazz Punah di Indonesia Makin Menguat
Bagja Pratama06 December 2019
Bagikan :

Foto: Dok Honda

Uzone.id - Honda Jazz oh Honda Jazz, mulai ngebuat Honda bingung untuk menentukan nasibnya. Dipunahkan, namanya udah kadung melekat, diteruskan juga suram.

Pokoknya begitu deh. Ternyata nih ya, kemunculan All New Honda Fit di Jepang (biasanya di Indonesia bernama Honda Jazz) gak juga membawa angin segar untuk pasar Indonesia.

Honda Indonesia perlahan tapi pasti mulai menunjukkan sikapnya terkait dengan fenomena nasib Honda Jazz.

VIDEO Test Drive Mazda3:

Sebab, Honda Fit di Jepang sepertinya bukan pilihan yang bagus untuk dihadirkan di Indonesia. Honda sih belum mengungkap alasannya, tapi selain tampang barunya yang culun, kayaknya cost produksinya juga gak masuk itung-itungan yang bagus deh.

Indikasi kepunahan Honda Jazz, karena Honda gak mau memboyong All New Fit atau Jazz di Jepang mulai tercium, ""Itu Fit ya, bukan Jazz. Itu Fit untuk pasar Jepang, bukan buat pasar Indonesia," komentar Yusak Billy, Direktur Inovasi Bisnis dan Penjualan Pemasaran PT HPM.

Jadi, Honda Indonesia sendiri langsung memisahkan penamaan antara Honda Fit dan Jazz untuk Indonesia. Padahal cuma nama ya, dan selama ini juga gak jadi masalah.

Bakal jadi masalah sih, kalau ternyata penerus Honda Jazz untuk Indonesia bukan dari versi All New seperti yang di Jepang, tapi dari China, seperti bocoran-bocoran sebelumnya, yakni City hacthback.

Sehingga, kemungkinan terbesar, Honda berstrategi dengan memasukkan City hacthback, bukan Honda Fit, tapi namanya tetap Jazz.

Dengan begitu, secara nama, Honda gak kehilangan legendanya, secara itung-itungan biaya pun, jadi lebih murah dibanding harus memboyong Honda Fit dari Jepang.

Gimana nih Honda?

populerRelated Article