Ini Bom Rakitan yang Disita dari Teroris di Tangsel
TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Kepala Kepolisian Resor Tangerang Selatan, Ajun Komisaris Besar Polisi Ayi Supardan mengatakan, polisi mengamankan sejumlah barang bukti dari penggrebekan terduga teroris di rumah kontrakan di RT 02/RW 01 Desa Babakan, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, hari ini, Rabu, 21 Desember 2016.
Dalam penggrebekan yang dilakukan Detasemen Khusus 88 Antiteror itu, Ayi mengatakan, ditemukan bom rakitan dan peluru. "Dari hasil penggrebekan tersebut, ditemukan beberapa barang bukti berupa benda yang diduga bom rakitan dan selongsong peluru," ujarnya, Rabu, 21 Desember 2016. Bom rakitan tersebut telah diledakkaan oleh tim pejinak bahan peledak.
Baca: Ini Tiga Terduga Teroris yang Tewas Tertembak di Tangerang Selatan
Proses penggrebekan rumah kontrakan terduga teroris dilakukan pada hari ini sekitar pukul 09.00. Dalam penggrebekan itu, satu orang terduga pelaku tindak pidana terorisme berhasil diamankan. Sedangkan, tiga terduga teroris lain tewas di lokasi kejadian.
Personel Densus 88, Puslabfor Mabes Polri, DVI Pusdokes, Satuan Reserse Kriminal Polres Tangerang Selatan, dibantu sejumlah instansi seperti pemadam kebakaran, saat ini masih berada di lokasi kejadian.
Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal M. Iriawan datang ke lokasi penyergapan. Penggerebekan ini bermula dari informasi seorang terduga teroris bernama Adam yang lebih dulu ditangkap polisi. Dari mulut Adam, terduga teroris lain diketahui berada di sebuah rumah kontrakan di Kelurahan Babakan. Mereka adalaah Omen, Iwan dan Helmi, yang akhirnya tewas tertembak oleh Tim Densus 88.
ANTARA | MUHAMMAD KURNIANTO
Berita Terkait: