Home
/
Digilife

Ini Dia Sosok Baru CEO Baru Twitter Pengganti Elon Musk

Ini Dia Sosok Baru CEO Baru Twitter Pengganti Elon Musk
Vina Insyani13 May 2023
Bagikan :

Uzone.id – Elon Musk sudah resmi  mengumumkan dirinya akan turun tahta dari posisinya sebagai CEO Twitter. Sempat merahasiakan nama calon CEO Twitter terbaru, Musk akhirnya mengungkap nama yang akan menggantikan dirinya.

Dalam cuitan yang diunggah pada Jumat, (13/05) waktu setempat, Musk mengumumkan Linda Yaccarino sebagai CEO baru Twitter yang akan menjabat mulai 6 minggu ke depan.

“Saya sangat senang menyambut Linda Yaccarino sebagai CEO baru Twitter,” tulisnya dalam sebuah tweet.

“Tak sabar bekerja sama dengan Linda untuk mengubah platform ini menjadi X, aplikasi segalanya,” tambahnya.

Nama Linda Yaccarino sebelumnya muncul dalam kandidat calon CEO baru Twitter, kabarnya ia telah menerima tawaran dan sedang dalam diskusi untuk menerima posisi tersebut.

Linda sendiri merupakan Chairman untuk periklanan global dan partnership NBCU semenjak 2011. NBCUniversal sendiri merupakan perusahaan yang mengoperasikan lebih dari 20 ribu saluran, termasuk TV kabel, lokal dan lainnya di Amerika maupun internasional.

Melansir dari The Verge, Sabtu, (13/05), Yaccarino juga mendapat pujian karena membantu NBC menjalin kemitraan ‘non-tradisional’ dengan perusahaan seperti Apple, Snapchat, dan YouTube.

Mendapat posisi baru di Twitter, pada Jumat, (12/05), perusahaan NBCUniversal kemudian mengumumkan kalau Linda sudah mengundurkan diri dari perusahaan mereka.

Salah satu alasan kenapa Linda dipilih sebagai CEO baru Twitter adalah karena latar belakangnya di periklanan, yang mana iklan menjadi salah satu concern Twitter akhir-akhir ini.

Latar belakangnya dinilai mampu membantu memperbaiki hubungan antara Twitter dan pengiklan yang meninggalkan platform setelah Musk mengambil alih platform.

Selain itu, Musk juga mengungkapkan kalau Yaccarino dapat membantu Twitter menuju tujuannya untuk menjadi "aplikasi segalanya".

Aplikasi ini nantinya mirip dengan WeChat, sebuah aplikasi perpesanan China yang telah berkembang menjadi pusat layanan pembayaran, pengiriman makanan, dan banyak lagi.

populerRelated Article