Home
/
Digilife

Ini Prediksi Bos Huawei Indonesia Soal Tren Teknologi 2020

Ini Prediksi Bos Huawei Indonesia Soal Tren Teknologi 2020

Birgitta Ajeng28 November 2019
Bagikan :

Lo Khing Seng, Deputy Country Director, Huawei Consumer Business Group (CBG) Indonesia. (Foto: Uzone.id/Birgitta Ajeng)

Uzone.id - Tahun 2020 sudah di depan mata. Itu artinya, beberapa perubahan akan terjadi, termasuk di bidang teknologi. Lantas, teknologi apa yang akan menjadi tren di tahun depan?

Menjawab pertanyaan tersebut, Lo Khing Seng, Deputy Country Director, Huawei Consumer Business Group (CBG) Indonesia mengatakan, “Ekosistem dan connectivity akan semakin banyak, makin banyak produk yang dipasangkan sensor connectivity, sehingga ini akan menjadi smart life, thing to thing can be connected.”

Dengan kata lain, akan bermunculan produk-produk yang berkaitan dengan Internet of Things (IoT). Khing Seng mencontohkan IoT di bidang pertanian.

“Contoh yang ekstrem, agriculture juga, pertanian, tanah tinggal dikasih sensor, dan dia akan tahu otomatis tanah kekurangan air kah, atau tingkat keasamannya kah, otomatis tinggal dikontrol di smartphone kita untuk pengairan,” ungkapnya.

Namun, ketika ditanya, apakah IoT akan booming di tahun depan, Khing Seng belum bisa memastikan.

Ia mengatakan, “Saya belum tahu, karena itu harus digerakkan juga oleh industri-industri yang lain.”

Akan tetapi, Khing Seng menduga kebutuhan IoT akan meningkat. “Cuma saya rasa kebutuhannya akan semakin naik, dan awareness industry dan konsumen, mungkin konsumen lebih ke smart living room, smart home itu akan semakin banyak dan Huawei akan mulai fokus ke situ.”

populerRelated Article