Home
/
Gadget

iQOO 13 Debut, Calon HP Android Paling Gahar di Indonesia

iQOO 13 Debut, Calon HP Android Paling Gahar di Indonesia

Muhammad Faisal Hadi Putra31 October 2024
Bagikan :

Uzone.id - Setelah Xiaomi 15 dan 15 Pro debut, giliran iQOO 13 yang meluncur ke pasaran dengan prosesor Snapdragon 8 Elite. Banyak upgrade spesifikasi yang dijejalkan pada iQOO 13, bukan cuma system on chip (SoC) kencang saja. 

Kini, layar iQOO 13 sedikit lebih besar dari sebelumnya. Meningkat dari 6,78 inci pada iQOO 12 menjadi 6,82 inci. Tingkat kecerahan layar pada high brightness mode (HBM) juga naik dari 1.400 nits ke 1.800 nits.

Panelnya menggunakan LTPO 2.0 AMOLED dari BOE yang tawarkan resolusi 1.440 x 3.200 piksel dengan refresh rate adaptif dari 1-144Hz. 

Preview

Tampilan layarnya kini berbeda. Tak sepenuhnya datar, melainkan agak melengkung di setiap sisinya berkat teknologi micro-quad curved yang lagi tren pada smartphone flagship Android sekarang. 

Dibenamkan di bawah layarnya ada ultrasonic fingerprint yang super responsif dan lebih aman. Tepat di tengah atas layar, terdapat punch hole atau lubang kamera sebagai tempat bagi kamera 32 MP.

iQOO memanglah sub-brand Vivo yang fokus di ranah gaming. Makanya wajar bila pabrikan asal China ini menyematkan panel RGB di area penampang belakang iQOO 13.

Tidak ‘heboh’ seperti ROG Phone. RGB ini disematkan pada sekeliling modul kamera yang akan menampilkan 72 efek lampu dengan kombinasi 12 warna yang bisa disetel via aplikasi bawaan. 

Preview

RGB ini bisa menyala saat muncul notifikasi pesan, dapat kelap-kelip ketika pengguna memutar musik, menyala saat ponsel sedang diisi dayanya, dan aktif ketika pengguna bermain game, terutama game seperti Honor of Kings ketika pengguna menang atau berhasil membunuh musuh.

Beralih ke dapur pacu. Disandingkan dengan prosesor Snapdragon 8 Elite, iQOO membenamkan RAM LPDDR5X dengan kapasitas 12 GB atau 16 GB, memori UFS 4.0 sebesar 256 GB sampai 1 TB, dan baterai jumbo dengan kapasitas 6.150 mAh yang dukung fast charging 120W.

Di China, ponsel ini akan berjalan di OriginOS 5, sedangkan versi global menggunakan FuntouchOS 15. Kedua user interface (UI) ini sama-sama berbasis Android 15. 

Preview

Ke sektor kamera, iQOO 13 punya konfigurasi yang mentereng. Ada tiga kamera 50 MP di belakang, terdiri dari kamera utama bersensor Sony IMX921 dengan OIS, kamera telephoto dengan OIS yang sanggup menangkap dengan perbesaran 2 kali secara optikal, serta kamera ultrawide yang didukung autofocus.

Ya, sekarang tak ada kamera telephoto periscope seperti sebelumnya. Kendati begitu, iQOO 13 memungkinkan pengguna untuk merekam video 8K pada 30 FPS, 4K hingga 60 FPS, dan Full HD (1080p) 60 FPS. 

Harga dan ketersediaan

Preview

iQOO 13 hadir dalam warna Legend White dengan corak khas BMW M Motorsport, Track Black, Nardo Grey, dan Isle of Man Green. Rencananya, ponsel ini akan hadir secara global pada 5 Desember mendatang, dan juga akan diluncurkan di Indonesia sebagai ponsel pertama di tanah air dengan chip Snapdragon 8 Elite.

Berikut harga iQOO 13 di China:

  • iQOO 13 12/256 GB harga CNY3.999 atau setara Rp8,8 jutaan
  • iQOO 13 16/256 GB harga CNY4.299 atau setara Rp9,4 jutaan
  • iQOO 13 12/512 GB harga CNY4.499 atau setara Rp9,9 jutaan
  • iQOO 13 16/512 GB harga CNY4.699 atau setara Rp10,3 jutaan
  • iQOO 13 16 GB/1 TB harga CNY5.199 atau setara Rp11,4 jutaan.
populerRelated Article