icon-category Music

J-Hope BTS Viralkan Tantangan Tari Chicken Soup Noddle

  • 30 Sep 2019 WIB
Bagikan :

Lagu J-Hope BTS berkolaborasi bersama solois asal AS, Becky G bertajuk Chicken Noddle Soup telah rilis, lengkap dengan video musiknya. Tak butuh waktu lama, lagu itu langsung jadi pembicaraan.

Selain penggemar yang memang telah mengantisipasi kolaborasi ini, J-Hope sendiri bertindak cepat dengan memulai CNS Challenge. Ia mengunggah sebuah video di Tiktok, menampilkan dirinya menari di lapangan berumput terbuka, pemandangan pegunungan di belakangnya dengan irama Chicken Noddle Soup.

Tantangan itu langsung viral. Fan beramai-ramai menirukan gaya tari J-Hope, kebanyakan memamerkannya lewat Twitter menggunakan tagar #CNSChallenge.

Tak sedikit fan yang mengeluhkan sulitnya memenuhi tantangan itu dan mengagumi kebisaan J-Hope. Di Tiktok, akun Vanyali berkata, "Saya bahkan tidak tahu cara berjalan yang benar, bagaimana saya bisa menirukan hal itu [menari]?"

Akun Wiktoria pun berkomentar, "Bagaimana saya bisa menirukan [tarian] ini. J-Hope itu tidak punya tulang!"

Sebelumnya, J-Hope dan Becky G merilis video musik Chicken Noddle Soup pada Jumat (27/9). Video berdurasi empat menit 28 detik ini sepenuhnya menampilkan J-Hope, Becky G dan sejumlah orang yang terus-menerus menari-nari, dari siang sampai malam.

J-Hope diketahui merencanakan kolaborasi bersama Becky G setelah sempat berbalas cuitan Twitter beberapa waktu lalu. Cuitan tersebut hanya berupa kode-kode, namun tak lama, agensi mengumumkan mereka bakal berkolaborasi menyanyikan ulang Chicken Noddle Soup.

Chicken Noddle Soup adalah lagu yang pernah populer di tahun 2000-an, dibawakan oleh Webstar dan Young B bersama G, atau yang dikenal dengan nama The Voice of Harlem. Versi yang terbaru ini terdengar berbeda karena tambahan lirik berbahasa Korea dan Latin dari J-Hope dan Becky G.

Berita Terkait

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini