Kacamata Pintar atau VR Apple? Sony yang Pasok Panel OLED
Uzone.id - Sebuah laporan menunjukan, Apple terus mengerjakan tampilan yang dipasang di kepala, mungkin saja kacamata pintar atau Apple VR hadir pada tahun 2021.
Apple diyakini sedang mengerjakan bentuk virtual reality atau headset augmented reality , dan telah dilakukan selama beberapa waktu. Sementara sebagian besar rumor menunjuk ke Apple membuat kacamata pintar dengan nama " Apple Glass ," diperkirakan masih ada beberapa bentuk headset VR dalam pengerjaan purwarupa.
Apapun itu nantinya, menurut laporan dari Nikkan Kogyo Shimbun yang ditemukan oleh Macotakara , Sony kemungkinan akan memasuki kembali rantai pasokan Apple dengan layar mikro yang sesuai untuk AR atau VR.
Layar kecil ini akan terdiri dari panel OLED, dan tampaknya akan digunakan di layar yang dipasang di kepala untuk rilis pada tahun 2021.
Headset tersebut diklaim sebagai salah satu yang dapat berfungsi untuk konten AR dan VR, dan menggunakan mekanisme untuk memproyeksikan gambar dari layar ke lensa di depan mata pengguna.
Baca juga: Beda dari Zuckerberg, CEO Apple Prediksi Teknologi Ini Kuasai Masa Depan
Pasokan komponen Sony kemungkinan karena pengalaman sebelumnya dalam membuat headset, termasuk Personal 3D Viewer.
Perangkat diluncurkan pada tahun 2011 adalah headset yang menggunakan panel OLED untuk menghasilkan tampilan 720p, yang menurut Sony menciptakan layar virtual setara 750 inci jika dilihat dari jarak sekitar 19 meter.
Apakah kacamata pintar atau perangkat VR kita tunggu saja tahun depan.