Home
/
Gadget

Kalau Jabra Elite 75t Hilang Sebelah, Ada Garansi atau Tidak?

Kalau Jabra Elite 75t Hilang Sebelah, Ada Garansi atau Tidak?
Birgitta Ajeng06 February 2020
Bagikan :

Jabra Elite 75t. (Foto: Uzone.id/Birgitta Ajeng)

Uzone.id - Jabra Elite 75t sudah resmi hadir di Indonesia pada awal Februari 2020. Satu hal yang paling diunggulkan dari perangkat True Wireless Stereo (TWS) ini, yaitu desainnya yang pas di berbagai jenis telinga dan cocok untuk beragam aktivitas. Tapi kalau Jabra Elite 75t hilang sebelah, apakah ada garansinya?

Dalam Media Session and Product Experience Jabra Elite 75t di Jakarta Selatan, Country Manager - Consumer Jabra Indonesia, Louis Sudarso, mengatakan bahwa jika hilang sebelah, tidak ada garansi untuk Jabra Elite 75t.

"Kalau kesalahan hilang kayak gitu sih tidak bisa dijadikan garansi karena masih kesalahan orang," ungkap Louis kepada Uzone.id.

Baca juga: Spesifikasi Jabra Elite 75t, dari Desain Nyaman sampai Baterai Tahan 28 Jam

Jadi, pengguna harus membeli lagi bila Jabra Elite 75t hilang sebelah. Perangkat yang dibeli pun tidak bisa satu alias sebelah saja, tetapi harus sepasang. Alasannya, yaitu supaya perangkat dapat terkoneksi ke smartphone dengan mulus dan tanpa gangguan.

"Jadi dia harus beli lagi, cuma kita gak bisa satu, biasanya harus tetap dua sepasang, karena takutnya, yang sekarang itu metodenya agak beda, jadi takutnya gak bisa connect dengan seamless," ujar Louis.

abra Elite 75t telah tersedia sejak Januari 2020 dan dijual dengan harga Rp2,59 juta. Jabra Elite 75t yang merupakan generasi penerus Elite 65t tersedia dalam dua warna, yaitu titanium black dan gold beige.

populerRelated Article