Kami Salut Kalau Toyota juga Berani Hadirkan Avanza Hybrid di 2022
-
Foto: dok. Toyota
Uzone.id - Toyota sedang bersiap untuk menggencarkan serangan mobil-mobilnya yang berbasis listrik, salah satunya hybrid. Kalau selama ini soal harga masih tergolong mahal, di tahun 2022 bisa jadi lain cerita.Apalagi Toyota boleh dibilang pelopor pabrikan yang pertama kali mengenalkan mobil berbasis listrik melalui sosok Prius Hybrid sejak tahun 2009 lalu.
Hingga saat ini sudah jajaran mobil listrik Toyota di Indonesia terus berkembang mulai dari Hybrid Electric Vehicle (HEV) hingga Plug-In Hybrid Electric Vehicle (PHEV).
BACA JUGA: Tesla Siap Masuk S&P 500, Kekayaan Elon Musk Salip Mark Zuckerberg
Dan bukan gak mungkin, kalau Toyota juga bakal jadi pionir mobil hybrid massal dan terjangkau seperti tahun 2004 kala Toyota Avanza muncul, namun kali ini sudah versi mesin hybrid.
Henry Tanoto Vice President Director PT Toyota-Astra Motor, dalam webinar Toyota-Astra Motor Electrification Day, (18/11) mengatakan, kedepannya Toyota akan melokalisasi mobil-mobil tersebut.
Bahkan sejumlah rumor yang beredar, Toyota Avanza jadi salah satu calon incaran yang bakal diupgrade menjadi versi hybrid, dengan Toyota mengembangkannya sendirian, tanpa kolaborasi dengan Daihatsu.
Namanya masih rumor, tentu belum bisa dipertanggung jawabkan, tapi bukan berarti gak seru untuk dibayangkan.
Langkah ini bakal jadi salah satu strategi paling ampuh Toyota untuk menegaskan dominasinya disegmen mobil-mobil hybrid.
Pertanyaannya, apakah Toyota bernyali untuk menghadirkan Avanza versi hybrid? Kita nantikan saja ya..
VIDEO Jajal Layanan Service Motor Listrik GESITS, Sebagus Apa?