Home
/
Entertainment

Kate Hudson Bagi Rahasia Bugar dan Cantik

Kate Hudson Bagi Rahasia Bugar dan Cantik
Chairul Akhmad14 December 2016
Bagikan :
tempo-co
Preview


Kate Hudson mengaku tak ada resep atau rahasia khusus penampilannya. Aktris berusia 37 tahun itu tak menjalani diet atau latihan fisik khusus agar selalu terlihat cantik dan ramping. ia juga ingin para wanita menjalani gaya hidup yang aktif.

"Saya tidak tergantung pada diet spesifik. Buat saya yang penting itu memberi makan jiwa. Pikirkan apa yang kita makan dan bagaimana perasaan kita setelah memakannya," jelas Hudson di Hello.

Putri aktris kawakan Goldie Hawn itu menyarankan kita untuk selalu mendengarkan apa kata tubuh. Sama seperti manusia lain, ia juga sering mengalami hari-hari baik dan buruk dan yang ia lakukan hanyalah berusaha menyesuaikan dengan apa yang menurut tubuhnya baik. "Tapi ingatlah, makanan selalu dijadikan 80 persen alasan untuk menurunkan berat badan dan memulai hidup lebih sehat," ungkap ibu dua anak itu.

Hudson juga membagi sarannya buat mereka yang ingin memulai hidup lebih sehat mulai tahun baru 2017. "Coba cari kegiatan yang kita suka, apakah itu kelas yoga, menari, atau hanya berjalan-jalan di alam bebas. Kita tak perlu mendaftar di pusat kebugaran bila tidak menyukainya. Kalau lebih suka alam terbuka, kita bisa bersepeda, lari, atau hiking," katanya.

Hudson juga mengaku tak ada masalah dalam menjaga kebugaran di tengah jadwalnya yang padat. Bahkan berlari-lari atau bermain dengan anak-anaknya ia hitung sebagai olahraga.

Ia tak punya waktu untuk khusus berolahraga jadi salah satu usahanya untuk menjaga kebugaran adalah dengan terus aktif. Mengikuti latihan kebugaran lewat video atau internet juga menjadi bagian dari usahanya untuk tetap fit.

Lalu bagaimana dengan kulitnya yang selalu terlihat bersinar? "Saya berusaha tetap terhidrasi. Minum banyak air putih itu sungguh penting, bahkan di musim dingin. Memilih produk kecantikan yang cocok juga penting, tak perlu memenuhi laci dengan produk-produk mahal agar terlihat cantik. Pelajari, produk apa yang cocok untuk kulit dan konsisten memakainya," saran Hudson.

PIPIT

Artikel lain:
Jenis Olahraga yang Diklaim Bikin Umur Panjang
5 Penyakit Mematikan buat Wanita Selain Kanker dan Jantung
Penderita Diabetes Pantang Ditato dan Donor Darah, Benarkah?

 

Berita Terkait:
populerRelated Article