Home
/
Automotive

Kenapa Recall PCX Diam-Diam, Honda?

Kenapa Recall PCX Diam-Diam, Honda?
Bagja Pratama18 February 2020
Bagikan :

Uzone.id - Ditengah ramainya pemberitaan kemunculan harga resmi Yamaha NMax terbaru di awal tahun ini, Honda mencounternya dengan terkuaknya silent operation recall PCX 150.

Kedua motor ini sejatinya memang musuh bebuyutan. Sehingga barangkali wajar, ditengah pemberitaan soal NMax, agak kurang baik buat bisnis kalau Honda secara terbuka mengumumkan recall PCX.

Karena, kalau pengumuman recall tersebut diumumkan berbarengan dengan kemunculan harga resmi NMax, bisa jadi bakal berefek pada semakin panjang dan lamanya inden Yamaha NMax terbaru. Tau kan kenapa?

Etapi, coba kenapa sih Honda melakukannya secara diam-diam?

Alasan AHM gak mengumumkan recall kepada publik, itu berdasarkan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 53 Tahun 2019 tentang Tata Cara Penarikan Kembali Kendaraan Bermotor pengumuman ke media massa tidak diwajibkan.

Baca juga: Petisi Keluhan Gredek juga Terjadi pada ADV

Head of Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan, pihaknya sudah sampaikan ke Kemenhub dan konsumen sesuai dengan aturan yang berlaku. Honda berkilah, memilih mekanisme yang diyakini efektif untuk mengundang konsumen tanpa melanggar hukum.

"Tidak banyak orang yang tahu itu tak bisa dikatakan diam-diam," ujarnya.

Berdasarkan regulasi di Permenhub Nomor 53/2019 pasal 8 ayat (3) memang disebutkan ada beberapa cara untuk perakit, pembuat, pengimpor, distributor, atau pemegang merek kendaraan bermotor melakukan pemberitahuan kepada pemilik Kendaraan Bermotor untuk dilakukan penarikan kembali.

Mekanismenya bisa elalui telepon, surat, media cetak, dan/atau media elektronik.

Namun, ada pula regulasi pada UU Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen yang tertulis, setiap konsumen yang dirugikan dapat menggugat pelaku usaha melalui lembaga yang bertugas menyelesaikan sengketa antara konsumen dan pelaku usaha atau melalui peradilan yang berada di lingkungan peradilan umum.

Tapi apapun itu, setidaknya sejumlah keluhan para pemilik Honda PCX sudah tersolusikan dengan adanya recall ini. Coba kalian para pemilik PCX, udah cek motornya?

VIDEO Review Suzuki XL7, Ertiga Versi Crossover:

populerRelated Article