Lei Jun Umumkan Peluncuran Xiaomi 13T Series, Pasti Masuk Indonesia
Uzone.id - Xiaomi akhirnya mengumumkan peluncuran resmi Xiaomi 13T Series secara global. Suksesor Xiaomi 12T Series itu dijadwalkan akan melenggang resmi pada 26 September mendatang dalam sebuah acara bertajuk ‘Masterpiece in Sight’ di Berlin, Jerman.
Peluncuran Xiaomi 13T Series diumumkan langsung oleh sang bos, Lei Jun di X. Founder dan CEO Xiaomi dalam postingannya juga mengonfirmasi kalau Xiaomi 13T Series akan mengusung kamera yang sudah dimaksimalkan oleh Leica.“Xiaomi 13T Series, co-engineered with Leica, akan datang pada 26 September! Sangat bersemangat membawa pencitraan otentik Leica pada lebih banyak fans di seluruh dunia,” jelasnya, menegaskan kembali kalau Xiaomi 13T Series akan tersedia di pasaran global.
Namun, sang bos Xiaomi tidak mengungkap lebih lanjut terkait spesifikasi ponsel barunya. Dari bocoran yang sudah lama beredar, smartphone ini akan terbagi menjadi dua tipe, Xiaomi 13T dan Xiaomi 13T Pro.
Xiaomi 13T mengusung layar AMOLED dengan ukuran 6,67 inci. Layarnya menawarkan resolusi begitu tinggi, tepatnya 1,5K atau 2.712 x 1.220 piksel dengan kerapatan piksel mencapai 446 ppi.
Gak cukup, layarnya pun telah mendukung Dolby Vision dan HDR10+, refresh rate tembus 144Hz, hingga intensitas cahaya mencapai 1.200 nits pada mode high brightness atau 2.600 nits (peak).
Prosesor MediaTek Dimensity 8200-Ultra digunakan sebagai dapur pacu utamanya, dipadukan dengan RAM 8 GB, ruang penyimpanan 256 GB, dan baterai 5.000 mAh yang mendukung fast charging 120W.
Smartphone ini mengusung kamera utama 50 MP dengan lensa Leica dan didukung OIS atau optical image stabilization. Disandingkan juga dengan kamera tele 50 MP dengan 2x optical-zoom, dan kamera ultrawide 12 MP.
Di depan, ada kamera 20 MP. Soal video, resolusi 4K pada 30 FPS atau 1080p di 60 FPS bisa direkam oleh pengguna pakai kamera Xiaomi 13T.
Lalu, bagaimana dengan Xiaomi 13T Pro? Kabarnya, ponsel ini ditenagai prosesor yang lebih sangar, tepatnya Dimensity 9200 yang disandingkan dengan RAM up to 16 GB dan penyimpanan sampai 1 TB.
Layarnya pun jauh lebih canggih, dimana Xiaomi menggunakan panel OLED beresolusi 1,5K yang mendukung 144Hz dan HDR10+. Soal kamera utama, sepertinya masih sama 50 MP dengan OIS, tapi Xiaomi 13T Pro membawa kamera 13 MP ultrawide dan kamera telephoto 50 MP sebagai fitur tambahan yang tak kalah canggih.
Di Indonesia sendiri, hanya Xiaomi 13T saja yang dipastikan meluncur di Indonesia, sama seperti Xiaomi 12T yang juga dipasarkan sendirian tak ditemani model Pro saat itu. Apakah peluncuran di Jerman dibarengi di Indonesia juga? Well, kita lihat nanti ya!