LG Bakal Pamer Monitor Lengkung 48 Inci, Bahagiakan Gamers
-
Uzone.id - Bermain game dengan layar besar memang merupakan kepuasan tersendiri. Apalagi jika monitornya fleksibel bisa melengkung di kedua sisinya, makin mantap dari sisi angle penglihatan. Inilah yang ingin ditawarkan LG, sebuah monitor besar yang bisa melengkung.
LG dikabarkan akan memamerkan layar lengkung berukuran 48 inci yang dibekali teknologi OLED. Layar dengan nama Cinematic Sound OLED itu akan dipamerkan pada perhelatan Consumer Electronics Show 2021 yang digelar secara virtual mulai 11 Januari nanti.Dilansir melalui Techeblog, Selasa, 5 Januari 2021, layar ini berukuran sangat tipis, hampir setipis kertas. Saking tipisnya, layar ini bisa ditekuk dan dibuka dengan radius kelengkungan 1000R. Yang menarik, proses buka tutup bisa dilakukan berkali-kali tanpa mempengaruhi fungsi panel. Artinya, layar bisa dibuat datar ataupun melengkung.
Baca juga: LG Sepakat Investasi Baterai Mobil Listrik di Indonesia Hingga Rp136 Triliun
Kelengkungannya yang unik menawarkan jarak pandang yang sama dari bagian tengah layar ke tepinya. Sudah pasti ini akan memberikan tampilan layar imersif yang maksimal untuk membuat nyaman mata penggunanya, termasuk gamers.
Selain itu, teknologi CSO memungkinkan layar OLED bergetar dan mengeluarkan suaranya sendiri tanpa menggunakan speaker apa pun, menawarkan sensasi realitas yang lebih hidup. Materi supertipis pada layar, yang merupakan bagian untuk menggetarkan layar, telah dikurangi sampai ketebalan hanya 0,6mm, dari sebelumnya 9mm.
Baca juga: Test Drive Mobil Listrik Asal Korea Selatan
"Layar CSO Bendable 48 inci ini bisa dioptimalkan untuk bermain game karena memaksimalkan penggunaan teknologi canggih yang menghasilkan level lain dalam hal memberikan pengalaman yang imersif. Dengan kata lain, ini menawarkan ekosistem game terbaik bagi para gamer," ujar Executive Vice President & Head of the TV Business Unit LG Display, Dr. Chang-ho Oh.
Sudah pasti, hal ini memungkinkan pengguna untuk bisa menikmati layar yang lebih ramping serta suara yang sangat mengesankan.