Home
/
Lifestyle

Makan "Gratisan" di Kantor Bikin Produktivitas Menurun?

Makan "Gratisan" di Kantor Bikin Produktivitas Menurun?

Ririn Indriani25 January 2017
Bagikan :

Beberapa kantor sering menyiapkan makanan atau camilan gratis untuk para karyawannya. Kondisi ini tentu saja amat menyenangkan apalagi saat momen 'berebut' makanan yang tersaji di meja.

Semua begitu bersemangat menyerbu makanan lalu menyantapnya, kemudian mengambilnya lagi untuk santap dan begitu seterusnya. Tak heran dalam waktu sekejap saja, apapun yang tersedia di meja langsung habis tak tersisa.

Meski menyenangkan ngemil ramai-ramai di kantor, namun Anda harus mengetahui bahwa ternyata kebiasaan ini memiliki efek yang merugikan bagi tingkat produktivitas para pekerja?

Psikiater Dr Samantha Boardman mengklaim bahwa meskipun menyediakan berbagai makanan atau camilan gratis di kantor adalah salah satu cara jitu untuk membuat karyawan tetap bahagia dan puas. Namun, hal ini nyatanya bisa mengganggu konsentrasi pekerja.

Terkait dengan hal ini, ia menceritakan sebuah perusahaan startup di Blooklyn yang menyediakan camilan sepuasnya. seperti dilansir inc.com, Boardman menjelaskan bahwa umumnya, makanan atau camilan yang disediakan adalah makan-makanan manis, seperti donat, kue kering hingga makanan ringan lainnya.

Menurut dia, selain bisa mempengaruhi kenaikan berat badan, makan makanan manis juga bisa membuat perempuan kekurangan energi. Karenanya Boardman menyarankan untuk tidak memakan camilan di kantor secara berlebihan.

Kendati demikian, ia mengakui, sulit bagi kebanyakan pekerja untuk tidak berlebihan ngemil di kantor apalagi makanan-makanan yang tersaji di meja begitu menggoda selera dan amat mudah dijangkau. Inilah yang menyebabkan pekerja sulit menahan keinginan untuk mengemil.

"Jika Anda menginginkan segelas air, Anda hanya akan menambil air ketika Anda merasa haus, karena letaknya cukup jauh dari meja Anda. Namun berbeda dengan makanan atau camilan. Meski diletakkan di dekat tempat minuman, Anda tetap akan sering mengambilnya, bahkan jika Anda tidak lapar, meski jauh untuk dijangkau," terangnya merinci.

Salah satu penelitian juga sudah membuktikannya. Ketika camilan berkalori ditempatkan di dekat tempat minuman, orang akan makan lebih banyak meski ditempatkan cukup jauh dari meja mereka.

Studi juga menemukan, ketika makanan gratis ditempatkan tepat di sebelah mesin air, seperti dispenser atau mesin kopi, kemungkinan ngemil memang akan meningkat lebih dari setengahnya.

Sementara itu, penelitian lain menemukan bahwa ketika para pekerja makan lebih banyak buah dan sayuran, mereka menjadi semakin bahagia dan kreatif.

Anda juga akan cenderung cuek dengan pekerjaan, agar tidak kehabisan makanan gratis di kantor. Saat harus mengirim email, Anda melihat makanan yang diserbu oleh rekan kantor. Kondisi inilah yang menyebabkan Anda terpaksa menunda pekerjaan demi camilan-camilan itu.

Bahkan David Ludwig, Profesor of Pediatrics dan Gizi di Universitas Harvard mengatakan, mengemil makanan manis dan karbohidrat dapat menyebabkan sebagai lingkaran setan saat suasana hati sedang buruk.

"Ketika kita merasa stres, kita cenderung akan mencari makanan untuk dapat menghibur kita, tetapi seringkali kita justru makan makanan yang menyebabkan lonjakan dan mengganggu hormon, serta gula darah. Hal ini dapat meningkatkan kerentanan kita terhadap tekanan baru," katanya.

Jadi, mungkin sebaiknya Anda mulai memiliki persediaan makanan ringan sehat di meja Anda untuk meringankan godaan makanan manis dan berlemak yang disediakan kantor secara gratis.

Preview

 

Berita Terkait:

populerRelated Article