Home
/
Film

Mara, Ancaman Iblis Pembunuh Saat Tidur Lelap

Mara, Ancaman Iblis Pembunuh Saat Tidur Lelap
M. Reza Sulaiman04 November 2018
Bagikan :

Siapa yang pernah mengalami hal menyeramkan saat tidur? Jika Anda pecinta film horor, maka film terbaru besutan Clive Toge berjudul Mara mengeksplorasi fenomena yang sering disebut ketindihan itu.

Film Mara bercerita tentang seorang psikolog kriminal bernama Kate Fuller (Olga Kurylenko) yang bertugas untuk memastikan kondisi psikologis seorang perempuam bernama Helena (Rosie Fellner).

Helena merupakan seorang ibu satu anak yang menjadi tersangka pembunuhan suaminya sendiri. Sang suami ditemukan tewas mengenaskan dengan posisi tubuh yang tidak wajar.

Helena dan putrinya, Sophie, mengatakan bahwa pembunuh yang sebenarnya adalah sosok misterius bernama Mara.

Kate lalu melakukan penyelidikan mendalam dan membuatnya menemukan sosok mayat dengan kondisi tubuh serupa.

Kate lalu menyadari kesamaan para korban, mulai dari memiliki masalah susah tidur, dan sama-sama bergabung di sebuah grup diskusi.

Di grup diskusi tersebutlah Kate bertemu Dougie (Craig Conway) yang meyakini bahwa sosok Mara nyata dan membunuh para korbannya saat tidur.

Korban terus berjatuhan dan Kate harus mencari tahu apa dan siapa sebenarnya Mara. Apakah Kate berhasil mencegah Mara terus beraksi membunuh orang satu persatu?

Saksikan Mara mulai awal November 2018 ini di bioskop-bioskop kesayangan Anda.

Mara, sosok iblis pembunuh yang menyerang saat tidur lelap. (Dok. IMDB)
Preview
Mara, sosok iblis pembunuh yang menyerang saat tidur lelap. (Dok. IMDB)
 

Berita Terkait:

populerRelated Article