Melintasi Sumatera via Jalur Darat, Ini Destinasi Wisata untuk Disinggahi
Melintasi pulau Sumatera lewat jalur darat saat mudik bisa jadi pengalaman wisata tersendiri. Sebabnya, Sumatera dikenal sebagai pulau dengan banyak keindahan alam dan tempat wisata.
Bagi para pemudik yang akan melakukan perjalanan arus balik Trans-Sumatera, berikut beberapa objek wisata di perlintasan Sumatera yang bisa disinggahi saat pulang mudik yang dirangkum dari rilils Oyo Hotel.Jalur Trans Sumatera
Jangan khawatir dengan budget yang terbatas, Anda masih bisa mengunjungi beberapa objek wisata terdekat yang dilalui jalur Trans-Sumatera. Masih banyak objek wisata tradisional tersebar di wilayah jalur Trans-Sumatera mulai dari wisata alam, religi, hingga museum yang seru dan tetap ramah di kantong.
Dari sisi selatan, sebelum mencapai kota Bandar Lampung, Anda dapat mengunjungi beberapa keindahan alam seperti Pesisir Kalianda dan Pantai Gigi Hiu di daerah Tanggamus, yang unik karena susunan batuannya yang menyerupai gigi ikan hiu. Atau, jika Anda seorang pehobi olahraga ekstrem selancar, ada bisa menikmati ombak besar di Pantai Krui. Pantai yang langsung menghadap ke samudra ini memiliki ombak nomor tujuh tertinggi di dunia.
Sumatera Selatan
Beralih ke Sumatera Selatan, di kota Palembang anda bisa mengunjungi ikon dari kota tersebut yaitu Jembatan Ampera. Jembatan Ampera berada di tengah pusat kota yang menghubungkan daerah seberang Ulu dan seberang IIir.
Di kawasannya terkenal akan kuliner khas Palembang yang sangat popular dan Jembatan Ampera menjadi semacam Ikon atau lambang kota. Jika anda ingin wisata alam, di daerah ini terdapat Danau Ranau di kabupaten Ogan Komering Ulu, yang merupakan danau terbesar kedua di Sumatera.
Sumatera Barat - Riau
Berlanjut ke Sumatera Barat, jangan lupa untuk melewati Kelok Sembilan di kota Payakumbuh. Jalanan ini adalah rute terkenal yang terdiri dari jalan berkelok yang menghubungkan Sumatera Barat dengan Riau. Di tengahnya, ada jembatan laying sepanjang 2,5 kilometer.
Di kota Pekanbaru, Istana Siak Sri Indrapura juga bisa jadi pilihan untuk mengisi hari libur lebaran. Bangunan yang mengadopsi gaya arsitektur Eropa, Arab dan Melayu ini dibangun pada tahun 1889.
Kota Padang
Sekarang, kita berhenti di Sumatera Barat. Kota Padang, selain terkenal akan kulinernya juga terkenal akan keindahan alamnya. Salah satu tujuan wisata yang masih baru adalah Taman Wisata Banto Rayo Koto Tangah, di mana Anda dapat meniti jembatan kayu di antara hutan bakau.
Selain itu, anda juga dapat melakukan wisata rohani mengingat momen bulan Ramadan yang cukup tepat, salah satu contohnya adalah Masjid Tuo Kayu Jao merupakan masjid tertua di Minangkabau, yang usianya sudah mencapai lebih dari 400 tahun.
Berita Terkait:
- Menikmati Aneka Kuliner Lebaran Khas Sumatera Berbahan Santan
- Dokter Hewan Ditangkap, Mau Bentuk Republik Andalas Raya
- The Heritage Palace, Tempat Wisata untuk Libur Lebaran di Kartasura
- Buat Pemudik Bermobil di Jalinsum, Diimbau Waspadai Ternak
- Cocok untuk Libur Lebaran, Ini 4 Destinasi Wisata Seru di Pekanbaru