Home
/
Gadget

Memaksimalkan One UI 5.1 di Trio Galaxy S23 Series 5G, Biar Lebih Personal

Memaksimalkan One UI 5.1 di Trio Galaxy S23 Series 5G, Biar Lebih Personal
Susetyo Prihadi14 March 2023
Bagikan :

Uzone.id - Pada 1 Februari 2023 lalu bersamaan dengan peluncuran trio Galaxy S23, Samsung juga meluncurkan One UI 5.1. Sebuah sistem antarmuka yang mereka kembangkan berdasarkan Android 13. Tentunya dengan banyak sekali penyesuaikan untuk mengoptimalkan ponsel mereka.

Samsung One UI 5.1 sejatinya memang dibuat untuk mengoptimalkan performa Galaxy S23 5G series, misalnya dari sisi kamera. Sekarang fungsi RAW sudah tertanam di dalam aplikasi kamera bawaan, tak perlu lagi pindah ke aplikasi lain. Kemudian Samsung juga membenamkan tone colour untuk selfie agar pengguna bisa memilih. Warm atau Natural.

Performa juga semakin baik karena fungsi multitasking yang makin canggih. Tapi di luar itu, fungsi komestik seperti personalisasi di Samsung One UI 5.1 juga sudah meningkat dengan pendekatan yang lebih personal.

Tapi sebelum menggunakannya, fugnsi ini harus kalian aktifkan terlebih dahulu. Karena secara detault fungsinay dinonaktifkan oleh sistem. Berikut adalah cara mengaktifkannya.

Berikut adalah beberapa tips yang bisa kalian manfaatkan biar fungsinya lebih personal.

Preview

Smart Suggestion

Fungsi ini mungkin tidak terlalu familiar, tapi ini salah satu perubahan besar yang ada di One UI 5.1. Smart Suggestion merupakan fungsi yang akan menganalisa kebiasaan pengguna, kemudian memberikan refrensi yang sesuai dengan pola pemakaian.

Fitur ini sebenarnya sudah diperkenalkan sejak One UI 4.0, namun sekarang fungsinya jadi lebih canggih. Ada beberapa skenario yang bikin fungsi ini bekerja sesuai peruntukannya, terutama saat kalian sedang mengetik.

Smart Suggeston bekerja pada 4 aplikasi yakni, Keyboard, Calendar, Reminder dan Message. Pada keyboard, Smart Suggestion akan membantu kalian mengetik lebih cepat dan akurat. Ketika kalian mengetik, keyboard akan menawarkan saran kata yang mungkin kalian maksud. Untuk menerima saran tersebut, cukup ketuk kata tersebut pada keyboard. Jika saran yang ditawarkan tidak sesuai, kalian dapat mengetikkan kata tersebut secara manual.

Oh ya, Smart Suggestion juga bisa merekomendasikan kata-kata slang  yang biasa kita gunakan untuk mengetik. Jadi fungsinya benar-benar bisa menghemat waktu mengetik.

Preview

Smart Suggestion ini juga ada dalam bentuk widget, dan pilihan aplikasinya ada deretan aplikasi yang sering kita pakai. Tak perlu pengaturan lainnya.

Modes and Routines

Satu lagi fungsi yang bisa meningkatkan personalisasi pengguna Samsung Galaxy, yakni Modes and Routines.

Fungsi ini bisa bekerja sesuai pengaturan khusus, dan bisa juga tergantung dengan kondisi dan atau waktu. Misalnya, mode gelap akan langsung aktif ketika waktu sudah malam. Kemudian mode suara bisa otomatis berubah senyap ketika pengguna sudah waktunya tidur.

Preview

Namun pengalam kami fungsi tersebut akan lebih enak jika kita sesuaikan dengan kebutuhkan kita sendiri. Contohnya, kami membuat fungsi routine pada menu Sleep. Di sini ada beberapa pengaturan yang disesuaikan. Suara dibuat dalam mode senyap, notifikasi dibatasi, hingga Power Mode yang diubah ke Evenrgy Saving untuk menghemat baterai. Toh, saat tidur kita tidak akan menggunakan ponsel.  

Secara default ada beberapa template yang bisa digunakan seperti Sleep, Theater, Driving, Exercise, Relax dan Work. Masih kurang? Kalian bisa menambahkan sendiri fungsi Mode and Routines sesuai dengan kebutuhan kalian. 

Bisa dibilang ini sebenarnya sebuah fungsi kecil yang tak banyak luput dari perhatian, tapi sesungguhnya fungsi ini bisa sangat bermanfaat bagi para penggunnya.

Selain dua fungsi di atas, update Samsung One UI 5.1 juga memberikan banyak pilihan untuk mengkostumisasi tampilan layar ponsel.

Mengubah wallpaper sudah biasa, tapi Samsung juga memberikan pilihan segudang wallpaper berkualitas tinggi dari layanannya, dan pola warna yang disesuaikan dengan wallpaper yang dipasang.

Gimana tertarik untuk membelinya?

Kalau ya, Galaxy S23 Ultra 5G hadir di toko daring maupun gerai retail. Jangan lewatkan juga berbagai penawaran khusus dengan mengunjungi mengunjungi consumer launch mendatang di Pondok Indah Mall II, Jakarta pada 8-12 Maret, Grand Indonesia, Jakarta pada 15-19 Maret, dan Sun Plaza, Medan pada 29 Maret - 2 April.

Selama consumer launch, konsumen bisa menikmati penawaran eksklusif senilai total hingga Rp4.100.000 di setiap pembelian Galaxy S23 Series 5G.

Keuntungan ini terdiri dari cashback hingga Rp2.000.000 untuk pembelian secara Trade-In dan Purchase with Purchase (dengan aksesori dan wearable Galaxy), cashback dari mitra bank hingga Rp750.000. Ditambah lagi mendapatkan fasilitas perlindungan smartphone Samsung Care+ selama 6 bulan senilai 899.000 dan free casing senilai 499.000.

Konsumen bisa memiliki Galaxy S23 Ultra 5G dengan harga Rp19.999.000 (12GB/256GB), Rp21.999.000 (12GB/512GB), dan Rp25.999.000 (12GB/1TB).

Galaxy S23+ 5G hadir dengan harga Rp15.999.000 (8GB/256 GB) dan Rp17.999.000 (8GB/512GB).

Galaxy S23 5G tersedia dengan harga Rp12.999.000 (8GB/128GB) dan Rp13.999.000 (8GB/256GB).

Informasi lebih lanjut tentang Galaxy S23 Series 5G bisa dilihat di www.samsung.com/id.







  

 

populerRelated Article