Home
/
Lifestyle

Mencicipi Indonesia lewat Makanan Khas Daerah

Mencicipi Indonesia lewat Makanan Khas Daerah
Redaksi Her World Indonesia17 August 2018
Bagikan :

Sejumlah restoran meramaikan peringatan HUT RI ke-73, 17 Agustus, dengan aneka sajian makanan khas, dari mulai Nasi Tumpeng, Bubur Kampium, Gudeg, hingga Daging Rendang. 

Beberapa di antaranya juga ada yang menghadirkan pakar kuliner khusus untuk memberikan pengalaman makan berbeda mencicipi Indonesia bagi publik. 

Apa saja makanan tersebut, berikut lima di antaranya: 

(Baca juga: Cita Rasa Indonesia di 5 Restoran Cepat Saji)

1. Nasi Tumpeng - Cloud Jakarta

Restoran Cloud Jakarta menyajikan Nasi Tumpeng sebagai sajian utama untuk memeringati Hari Kemerdekaan, terdiri dari nasi kuning, ayam goreng kuning, kacang teri medan, tempe orek, tumis tauge, sate sapi dengan bumbu bali dan sambal rujak. Tersedia dari 17-19 Agustus 2018 di harga mulai dari Rp125.000. 

2.  Sate Lilit - JW Marriot 

Aneka makanan khas Indonesia hadir di Sailendra Restaurant di program khusus yang diberi tajuk 'Ayo Makan'. Program yang ditawarkan di harga mulai Rp475.000 net per orang, dari 8 Agustus 2018 hingga 9 September 2018 ini berbeda tiap minggunya. Dari pekan pertama menu asal Sumatera, ada Nasi Kapau dan Bubur Kampiun, lalu berlanjut dengan menu dari Jawa seperti Nasi Gudeg dan dari Bali & Lombok, Sate Lilit, Ayam Taliwang dan Ayam Betutu. Sementara, dari Sulawesi, ada Nasi Cakalang dan Klaapertaart, serta Kalimantan dengan Ikan Bakar Bambu, Ayam Cincane dan Bubur Pedas.


3. Makanan Indonesia - Shangri-La Jakarta

Berkolaborasi dengan pakar kuliner Indonesia, William Wongso, Shangri-La hotel Jakarta menghadirkan aneka makanan Indonesia, dari 16 hingga 19 Agustus 2018. Tak hanya sampai di situ, makanan khas Manado menjadi sajian utama berikutnya dari 27 Agustus hingga 2 September 2018. Menicipi Indonesia bisa dua kali tanpa henti. 

4. Merdeka Sandwich - Borobudur Hotel 

Kedengarannya unik. Hotel Borobudur Jakarta menawarkan Merdeka Sandwich untuk peringatan Hari Kemerdekaan, dengan daging rendang sebagai isian sandwich. Selain itu, sepanjang Agustus hotel ini juga menghadirkan makanan khas dari Bumi Parahyangan di Bogor Cafe. 


5. 11 Sajian Nusantara - Bunga Rampai 

Memeringati hari jadinya yang ke-11 tahun, sejumlah makanan nusantara menjadi sajian utama, sekaligus bisa mencicipi Indonesia. Menu khusus ini tersedia dari pertengahan Juli lalu hingga 9 September mendatang. Menu tersebut di antaranya ada sup khas Pindang Udang Palembang, dan Krapu Kuah Asam khas dari Sulawesi Utara. Selain itu ada Mahkota Dewa, Itik Keling, Kering garing Kwetiau, Tumis Ayam Mantap Rasa, dengan makanan penutup yaitu, Apem Cukit, Poffertjes, Es Kopyor Alpukat / Kopyor Duren. 

populerRelated Article