Home
/
Gadget

Menebak Harga Oppo Reno4 yang Tak Lama Lagi Dirilis di Indonesia

Menebak Harga Oppo Reno4 yang Tak Lama Lagi Dirilis di Indonesia
Hani Nur Fajrina23 July 2020
Bagikan :

(Foto: dok. Oppo)

Uzone.id -- Penerus Oppo Reno3 tak lama lagi akan meluncur di Indonesia. Meski belum diketahui kapan waktu rilis dan penjualan resminya, spesifikasi dan harganya sudah berseliweran di jagat maya.

China memang menjadi negara pertama yang kedatangan Reno4. Gara-gara peluncuran di kampung halamannya, maka muncul bocoran spesifikasi serta harga versi mata uang China.

Oppo membekali Reno4 dengan layar AMOLED ukuran 6,43 inci FHD+ dan refresh rate 90Hz. Seperti ponsel di masa sekarang, Reno4 memang tak menggunakan desain notch pada layar. Kali ini, bukan juga pop-up camera, melainkan punch-hole berbentuk kapsul.

Baca juga: Intip Penampakan Oppo Reno4

Reno4 memiliki dua kamera selfie, masing-masing resolusinya 32MP dan 2MP (depth-sensor).

Beralih ke bagian belakang, Reno4 mengusung tiga kamera dan satu sensor autofocus laser yang tersusun secara vertikal di bagian punggung kiri. Berikut rincian tiap resolusi kamera belakangnya:

  • 48MP (lensa utama)
  • 8MP (ultra-wide)
  • 2MP (depth-sensor)

Sementara untuk prosesor, Oppo memberikan Reno4 dengan chipset kelas menengah dari Qualcomm, yakni Snapdragon 765G yang mendukung jaringan 5G yang disandingkan dengan RAM 8GB.

Baca juga: Sebutuh Apa Indonesia Punya Flash Charging Sampai 125W?

Lalu, berapa perkiraan harga Reno4?

Jika melihat dari penjualan Reno4 di pasaran China, ada dua varian memori internal.

Harga Reno4 dengan RAM 8GB/128GB dibanderol 2.999 yuan atau setara Rp6,2 juta. Sementara Reno4 dengan RAM 8GB/256GB harganya 3.299 yuan atau sekitar Rp6,9 juta.

Rentang harganya berada di Rp6 jutaan, banderol yang tidak jauh dari pendahulunya yaitu Reno3. Masih berada di kelas menengah, namun tergolong ponsel dengan banderol di atas Rp5 jutaan.

Siapa yang sudah menabung?

populerRelated Article