Home
/
Lifestyle

Mengapa Academy Award Juga Disebut Oscar?

Mengapa Academy Award Juga Disebut Oscar?

Dwi Murdaningsih04 March 2018
Bagikan :

 Ajang penghargaan Oscar sudah menjadi agenda paling prestisius di kancah perfilman Hollywood selama puluhan tahun. Ajang ini sejatinya bernama Academy Award namun orang juga mengenalnya sebagai penghargaan Oscar.

Lalu bagaimana bisa Academy Award menyandang julukan Oscar? Tidak ada jawaban pasti mengenai hal ini namun setidaknya ada beberapa teori yang mendasari dan ketiganya terdengar cukup meyakinkan. Laman Elle menyebut kisah yang paling populer atas dipilihnya nama Oscar yakni kisah tentang pustakawan Academy bernama Margaret Herrick pada tahun 1934.

Harga Piala Oscar Ternyata Sangat Murah, Ini Alasannya

Herrick meyakini patung piala Academy Award itu mirip dengan pamannya yang bernama Oscar. Sejak saat itulah para staf di Academy menyebutnya Oscar dan dikenal lebih luas hingga hari ini. Pada tahun yang sama, Sidney Skolsky menulis di kolom New York Daily News dan sejak tahun 1939 Academy mulai menyebut piala itu sebagai Oscar.

Akan tetapi aktris Bette Davis juga mengklaim kisah sendiri mengenai Oscar. Dilaporkan nama itu terinspirasi dari nama tengah suaminya, Harmon O Nelson Jr. Beberapa orang berpendapat nama Oscar ditujukan sebagai penghormatan. Namun beberapa pihak menyebut itu hanya cara Bette Davis untuk mengingat suaminya.

Ada juga versi lain menyebut Walt Disney sebagai orang yang pertama kalu menggunakan kata Oscar. Kisah itu terjadi pada tahun 1932 ketika Disney mengucapkan terima kasih kepada Academy atas Oscar pertama yang ia terima.

populerRelated Article