Home
/
Gadget

Mengenal Fitur Unggul Realme Watch S Pro Resmi Indonesia

Mengenal Fitur Unggul Realme Watch S Pro Resmi Indonesia
Birgitta Ajeng27 January 2021
Bagikan :

Uzone.id - Realme Watch S Pro akhirnya resmi dirilis di Indonesia pada Selasa (26/1/2021). Perangkat ini merupakan smartwatch unggulan pertama dari Realme, karena hadir dengan layar AMOLED 1,39 inci dan bodi dari stainless steel.

Untuk menambahkan kesan premium, Realme Watch S Pro juga mengusung Corning Gorilla Glass di layar. Tidak hanya mengunggulkan penampilan, perangkat ini juga hadir dengan beberapa fitur menarik.

Buat kalian yang penasaran, berikut fitur-fitur unggul Realme Watch S Pro.

Always-On-Display

Layar AMOLED memungkinkan Realme Watch S Pro dilengkapi dengan Always-On-Display (AOD). Fitur AOD di realme Watch S Pro menampilkan waktu secara terus menerus seperti jam tangan tradisional, sehingga pengguna dapat dengan mudah memeriksa waktu secara cepat.

Hadir dengan 15 mode olahraga

Untuk pertama kalinya di realme Watch Series, Realme Watch S Pro didukung dengan Swimming Mode. Dengan begitu, ada total 15 mode olahraga di Realme Watch S Pro.

Bicara lebih jauh soal Swimming Mode, dengan kemampuan 5ATM water resistant hingga kedalaman 50 meter, pengguna dapat merekam aktivitas berenang mereka dengan mudah.

Fitur sensor Dual-Satellite GPS

Realme Watch S Pro memiliki fitur sensor Dual-Satellite GPS dengan presisi tinggi, yang memungkinkan pengguna untuk melacak semua data lokasi pengguna saat berolahraga, khususnya aktivitas olahraga di luar ruangan.

Alat monitor kadar oksigen dalam darah

Untuk memantau kondisi kesehatan, Realme Watch S Pro telah menyematkan alat monitor kadar oksigen dalam darah. Fitur ini sebenarnya sudah ada di lini Realme Watch sejak awal.

Sebagai informasi, tingkat saturasi oksigen darah arteri normal pada manusia adalah 95-100 persen. Saturasi oksigen darah yang rendah kemungkinan menjadi salah satu indikasi bahwa pasien perlu memeriksakan diri sebagai salah satu gejala COVID-19, serta kemungkinan mendeteksi sleep apnea.

Sensor-bio PPG terbaru

Sensor-bio PPG terbaru yang ditingkatkan juga menghadirkan tingkat akurasi di Realme Watch S Pro, sehingga jam tangan ini mampu memantau detak jantung pengguna secara real-time.

Sederet fitur lainnya

Realme Watch S Pro juga memiliki fungsi kesehatan yang cukup komprehensif, seperti pemantauan langkah, pemantau kualitas tidur, pengingat hidrasi, dan relaksasi meditasi.

Realme Watch S Pro dijual seharga Rp 1,89 juta. Realme Watch S Pro juga memberikan strap silikon yang tersedia di dalam kotak penjualan, dan strap jam tangan kulit berbahan dasar vegan yang dapat dibeli secara terpisah.

populerRelated Article