Home
/
Automotive

Mengungkap Dosa Suzuki Indonesia, Memangkas Fitur All New Ertiga!

Mengungkap Dosa Suzuki Indonesia, Memangkas Fitur All New Ertiga!
Bagja Pratama22 November 2018
Bagikan :

Foto: Indiansautosblog

Uzone.id - Maruti Suzuki di India baru saja meluncurkan All New Ertiga. Sekilas, penampakan luarnya sama persis, namun ada perbedaan yang cukup bikin iri.

Bayangkan saja, versi mesin dieselnya dengan banderol mulai dari Rp 180 jutaan, All New Ertiga di India sudah menyediakan fitur yang jauh lebih banyak dan lebih canggih.

Beberapa poin di bawah ini bakal mengungkap dosa Suzuki Indonesia karena memangkas fitur All New Ertiga

Head Unit Layar Sentuh 7 Inci

Preview

Foto: Indianautosblog

All New Ertiga versi tertinggi di India sudah mengusung head unit layar sentuh berukuran 7 inci yang punya fitur Apple CarPlay dan Android Auto.

Sementara All New Ertiga lokal hanya layar sentuh lansiran JVC berukuran 6,8 inci, cuma mengandalkan weblink untuk konek ke hape.

Sandaran Tangan di Jok Tengah

Meski sepele, fitur ini penunjang kenyamanan di kabin. Tangan bisa disandarkan jadi gak terlalu tegang dan gak cepat pegal saat jalan jauh.

Fitur ini sempat muncul di All New Ertiga model sebelumnya, tapi pada model All New Ertiga malah gak ada, fiuh..

Pengaturan AC Digital

Preview

Foto: Indianautosblog

Ini lagi yang bikin pemandangan di kabin depan All New Ertiga bikin geregetan. Sudah ada aksen kayu yang mewah, eh pengaturan AC nya macam mobil-mobil era 1990-an, jadul gaes!

Sementara di India, cakep bener, sudah digital dan tombol-tombol, bukan knob yang dipelintir-pelintir, eh diputar-putar.

MID Lebih Berwarna dan Informatif

Preview

Foto: Indianautosblog

Di Indonesia, All New Ertiga masih mengandalkan MID dengan tampilan layar ala-ala hape Nokia jadul era 2000-an.

Sementara di India, sudah mengusung layar TFT berukuran 4,2 inci, yang menawarkan informasi tambahan.

Seperti indikator pintu yang terbuka, power dan torque, jam, suhu, tanggal, indikator baterai, sampai informasi visual sensor parkir.

Pengaturan Posisi Dudukan Seat Belt

Ini juga sebenarnya fitur sepele, namun sangat berguna ketika digunakan. Kenapa? Karena tinggi bahu tiap orang berbeda, dengan adanya fitur ini, ketinggian dudukan seat belt bisa diatur.

Sayang, kalau model sebelumnya ada, di All New Ertiga yang dijual di Indonesia malah gak ada, sedang di India tetap ada.

Hmm, semoga ini lebih kepada ‘strategi marketing’ dari Suzuki Indonesia ya, bukan kelupaan, apalagi sengaja dipangkas fitur-fiturnya..

Baca juga: Frst Ride Honda PCX 150, Sensasi MEnyusur Pesisir Pantai Selatan Jawa Barat

populerRelated Article